Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pamer Kebiasaan Jorok di Euro 2020, Joachim Low Minta Maaf atas Tindakan Spontannya

Pelatih Timnas Jerman, Joachim Low angkat bicara dengan kebiasaan jorok yang ia miliki dan kembali terjadi pada gelaran Euro 2020.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Pamer Kebiasaan Jorok di Euro 2020, Joachim Low Minta Maaf atas Tindakan Spontannya
Matthias Schrader / POOL / AFP
Pelatih Jerman Joachim Loew memberi isyarat dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Grup F UEFA EURO 2020 antara Portugal dan Jerman di Allianz Arena di Munich pada 19 Juni 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Jerman, Joachim Low mendapatkan sorotan tajam sepanjang gelaran Euro 2020.

Untuk kesekian kalinya Joachim Low terciduk melakukan kebiasaan joroknya saat timnya bertanding.

Pria berusia 61 tahun itu memang dikenal mempunyai kebiasaan jorok seperti menggaruk bagian bawah selangkangannya lalu mengendus jari-jarinya hingga mengupil di depan umum.

Baca juga: Euro 2020: Pedulikan Jerman, Jurgen Klopp Soroti Skema Formasi Tiga Bek ala Joachim Loew

Baca juga: Gegara Manuel Neuer Pakai Ban Kapten Pelangi di Euro 2020, Jerman Bisa Kena Hukuman dari UEFA

Pemain depan Jerman Kai Havertz (kanan) meninggalkan lapangan dengan ucapan selamat oleh pelatih Jerman Joachim Loew selama pertandingan sepak bola Grup F UEFA EURO 2020 antara Portugal dan Jerman di Allianz Arena di Munich, Jerman, pada 19 Juni 2021.
Pemain depan Jerman Kai Havertz (kanan) meninggalkan lapangan dengan ucapan selamat oleh pelatih Jerman Joachim Loew selama pertandingan sepak bola Grup F UEFA EURO 2020 antara Portugal dan Jerman di Allianz Arena di Munich, Jerman, pada 19 Juni 2021. (PHILIPP GUELLAND / POOL / AFP)

Dalam kompetisi terakhirnya sebagai pelatih Jerman pun di Euro 2020, Low masih mengulangi hal itu.

Seperti yang tertangkap kamera saat laga Jerman kontra Prancis di Munchen, Rabu (16/6/2021) dini hari WIB kemarin.

Low tampak sedang duduk di bangku pelatih dengan ekspresi termenung di wajahnya sambil menekan 2 jarinya tepat di lubang hidungnya untuk mengendus panjang.

Penggemar sepak bola yang sudah hapal tingkahnya pasti bisa menebak apa yang barusan dilakukan Low hingga ia mengendus jari-jari tangannya.

Berita Rekomendasi

Walhasil banyak komentar miring diarahkan kepada juru kemudi Der Panzer ini.

Joachim Low kemudian angkat bicara mengenai kebiasaan jorok yang sering ia lakukan.

Ia berjanji bahwa di masa mendatang tidak akan melakukan tindakan tersebut, terlebih lagi ketika mendampingi suatu tim dalam pertandingan.

Pelatih Jerman Joachim Loew memberi isyarat dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Grup F UEFA EURO 2020 antara Portugal dan Jerman di Allianz Arena di Munich pada 19 Juni 2021.
Pelatih Jerman Joachim Loew memberi isyarat dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Grup F UEFA EURO 2020 antara Portugal dan Jerman di Allianz Arena di Munich pada 19 Juni 2021. (Matthias Schrader / POOL / AFP)

"Saya banyak melihat foto dan video yang beredar soal kebiasaan yang sering daya lakukan, jujur saja saya minta maaf," terang Joachim Low, seperti yang dikutip dari laman Sportbible.

Disinggung alasan mengenai kebiasaan joroknya, Joachim Lo mengaku tindakan tersebut spontan saja ia sering lakukan.

"Saya melakukan tindakan tersebut secara tidak sadar."

"Itu adrenalin dan konsentrasi. Saya akan mencoba berperilaku berbeda di masa depan," tambahnya menjelaskan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas