Italia vs Inggris di Final Euro 2021: Panggung Ideal Gli Azzurri Hapus Memori Kelam 2000 & 2012
Italia kini memiliki kesempatan untuk bisa menghapus memori kelam berupa dua kegagalan besar dalam sejarah Euro setelah berlaga di final 2021.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Jika merujuk pada kekuatan Italia pada masa lalu, setiap orang pasti memikirkan sebuah tim yang sangat kental dengan tradisi bernama Catennacio alias seni bertahan yang hebat.
Hanya saja kedatangan Mancini seakan meniupkan angin baru dengan bukti ia mengesampingkan tradisi lama tersebut.
Eks pelatih Manchester City itu seakan mampu membuat Italia tak hanya mengandalkan pertahanan saja, melainkan juga penyerangan.
Baca juga: Final Euro 2021 Italia vs Inggris - Wejangan Del Piero: Tak Perlu Keder Main di Kandang Singa
Buktinya Italia mampu menjadi salah satu tim paling produktif di babak kualifikasi Euro 2021 dengan koleksi 37 gol.
Catatan gol tersebut hanya kalah dari Belgia yang berhasil mengoleksi 40 gol sepanjang babak kualifikasi.
Hal itu menandakan kekuatan Italia kini tak hanya bertumpu pada pertahanan saja, namun penyerangan pula.
Situasi tersebut telah dibuktikan Italia dalam mengarungi turnamen Euro 2021.
Italia sejauh ini tercatat telah mengemas 11 gol dan hanya kebobolan 3 gol saja sepanjang turnamen.
Bekal menawan itulah yang membuat Italia memiliki peluang besar untuk mengakhiri kenangan buruk perihal kegagalan pada masa lalu.
Perjuangan Italia untuk meraih kemenangan melawan Inggris dapat anda saksikan secara langsung melalui tayangan Mola TV dan RCTI, Senin (12/7/2021) pukul 02.00 WIB.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)