Prediksi Line-up & Fakta Piala Super Eropa 2021 Chelsea Vs Villareal, Sejarah Dukung Tim Non-Inggris
Berikut Prediksi line up dan Fakta Chelsea Vs Villareal Piala Super Eropa 2021. Sejarah mencatat, tim non-Inggris lebih unggul
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Prediksi line-ups
Chelsea: Mendy; Zouma, Thiago Silva, Rüdiger; James, Kanté, Kovačić, Alonso; Havertz, Ziyech: Wernerh
Villarreal: Asenjo; Gaspar, Mandi, Albiol, Pedraza; Manu Trigueros, Manu Morlanes, Foyth, Yéremi; Gerard, Fer Niño
Fakta Chelsea Vs Villareal Piala Super Eropa 2021:
* Dalam sejarah Piala Super Eropa, kemenangan terakhir tim Liga Inggris atas lawan tim di luar Inggris terjadi 16 tahun lalu. Saat itu Liverpool sukses mengalahkan CSKA Moskow.
Sejak saat itu, tim non-Inggris selalu menang atas klub liga Inggris dengan catatan lima kali kemenangan.
* Kiprah Chelsea di Piala Super Eropa tercatat dengan satu kemenangan dan tiga kekalahan.
* Chelsea mengukir 9 kemenangan dari 13 laga di Liga Champions musim lalu. Sissanya berakhir dengan 3 kali seri dan cuma sekali kalah.
Baca juga: Dalam Tangisnya, Lionel Messi Beri Resep Obat Sakit Parah Barcelona
* Chelsea sudah 46 kali menghadapi tim-tim Spanyol di berbagai ajang. Hasilnya, The Blues 19 kali menang, 17 kali seri, dan 10 kali kalah. Terpisah, jika laga dilakukan di tempat netral, Chelsea mengukir catatan 3 kali menang serta sekali seri dan kalah.
* Villarreal menjadi klub ketujuh La Liga Spanyol yang tampil Piala Super Eropa. Sebelum Villareal ada Barcelona (9 penampilan), Real Madrid (7 penampilan), Sevilla (6 penampilan), Atletico Madrid (3 penampilan), Valencia (2 penampilan), dan Real Zaragoza (1 penampilan).
Baca juga: BREAKING NEWS, Menpora: Liga 1 Dimulai 27 Agustus 2021
* Ini menjadi penampilan perdana Villarreal di Piala Super Eropa.
* Sejarah Piala Super Eropa mencatata, klub-klub Spanyol sudah merengkuh 15 trofi. Barcelona menjadi tim terbanyak dari Spanyol dengan lima gelar diikuti Real Madrid dengan empat gelar, Atletico Madrid , tiga gelar, Valencia dua gelar, Sevilla dengan satu gelar.
* Chelsea Vs Villareal merupakan pertemuan pertama kedua klub di berbagai ajang. Villarreal akan menjadi tim Spanyol kesembilan yang dihadapi Chelsea di ajang Eropa, sedangkan Chelsea adalah lawan Inggris ketujuh yang bakal diladeni Villarreal.