Tarik-ulur Kompetisi Liga 1 Memakan Korban, PSIS Semarang Berpisah dengan Dragan Djukanovic
PSIS Semarang resmi berpisah dengan pelatih Dragan Djukanovic lantaran kompetisi Liga 1 yang tak kunjung mulai.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

TRIBUNNEWS.COM - Ketidakjelasan kompetisi Liga 1 2021 berimbas pada klub PSIS Semarang.
Pasalnya, PSIS Semarang harus merelakan sang pelatih kepala, Dragan Djukanovic angkat kaki dari Stadion Jati Diri.
Perpisahan antara PSIS dan Dragan Djukanovic diumumkan langsung oleh pihak klub.

Baca juga: Persib Bandung Sambut Liga 1 2021, Marc Klok Sudah Tiba, Rashid Bersiap dan Castillon Tunggu Vaksin
Melalui laman resminya, tim berjuluk Mahesa Jenar itu resmi berpisah dengan coach Dragan mulai Selasa (10/8/2021).
Klub kebanggaan warga Semarang ini pun membeberkan alasan kepergian pelatih berusia 51 tahun.
Ketidakjelasan nasib kompetisi Liga 1 2021 menjadi alasan utama sang pelatih angkat kaki dari Semarang.
Hal ini lantas ditanggapi oleh manajemen PSIS secara bijak dan menghormati keputusan yang diambil Dragan Djukanovic.
Baca juga: Liga 1 Bakal Dimulai, Persipura Jayapura Was-was soal Legiun Asing Asal Jepang
CEO PSIS, Yoyok Sukawi menjadi pihak yang berkenan menyampaikan berita kurang menyenangkan ini.
“Mulai hari ini coach Dragan sudah tidak bersama PSIS," ungkap Ypypk Sukawi.
"Beliau memilih mengundurkan diri karena ketidakjelasan kompetisi di sini yang berlarut-larut,” sambungnya.
Yoyok pun tak bisa berbuat banyak dengan keputusan yang diambil sang pelatih.
Pihak Mahesa Jenar menghormati setiap keputusan yang diambil pelatih asal Montenegro tersebut.
Tak lupa, PSIS mendoakan agar Coach Dragan selalu sukses dalam meniti karier di masa depan.

“Kami menghormati itu dan selalu mendoakan coach Dragan selalu sukses kedepannya,” lanjut Yoyok Sukawi.