Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Susunan Pemain Bilbao vs Barcelona, Koeman Mainkan Trisula Mautnya, Tayang Bein Sports 1 & Vidio

Berikut ini susunan pemain laga antara Athletic Bilbao kontra Barcelona dalam lanjutan pekan kedua Liga Spanyol, tayang Bein Sports 1 dan Vidio.com.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Susunan Pemain Bilbao vs Barcelona, Koeman Mainkan Trisula Mautnya, Tayang Bein Sports 1 & Vidio
JOSEP LAGO / AFP
Pemain depan Barcelona asal Denmark Martin Braithwaite merayakan setelah mencetak gol keduanya selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Barcelona dan Real Sociedad di stadion Camp Nou di Barcelona pada 15 Agustus 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini susunan pemain laga antara Athletic Bilbao kontra Barcelona dalam lanjutan pekan kedua Liga Spanyol, tayang Bein Sports 1 dan Vidio.com, sesaat lagi.

Keseruan laga antara Athletic Bilbao vs Barcelona akan dilangsungkan di Stadion San Mames, Minggu (22/8/2021) pukul 03.00 WIB.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman kembali menurunkan trisula mautnya untuk bisa mendapatkan kemenangan kedua beruntun dalam laga ini.

Trisula maut yang turun sejak awal laga yakni Antoine Griezmann, Memphis Depay, dan Martin Braithwaite.

Ketiga pemain itu akan saling bekerjasama untuk bisa membawa Barcelona memenangkan laga lewat gol yang mereka ciptakan.

Pemain depan Barcelona asal Denmark Martin Braithwaite merayakan setelah mencetak gol keduanya selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Barcelona dan Real Sociedad di stadion Camp Nou di Barcelona pada 15 Agustus 2021.
Pemain depan Barcelona asal Denmark Martin Braithwaite merayakan setelah mencetak gol keduanya selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Barcelona dan Real Sociedad di stadion Camp Nou di Barcelona pada 15 Agustus 2021. (JOSEP LAGO / AFP)

Kesolidan bermain ketiga pemain itu pada laga perdana saat melawan Real Sociedad diharapkan menular dalam laga ini.

Apalagi satu diantara tiga pemain tersebut memiliki catatan impresif setiap berjumpa dengan Athletic Bilbao.

Berita Rekomendasi

Tepat sekali, sosok Antoine Griezmann yang kini menjadi andalan Barcelona selepas kepergian Messi memiliki catatan bagus setiap berjumpa Athletic Bilbao.

Pemain asal Prancis itu ternyata memiliki catatan bagus semenjak datang untuk pertama kalinya di kompetisi La Liga Spanyol.

Griezmann tercatat telah tampil dalam delapan laga derby melawan Athletic Bilbao saat masih berseragam Real Sociedad.

Pemain bernomor punggung tujuh itu hanya gagal mencetak gol di salah satu dari empat pertandingan pertama melawan Athletic Bilbao.

Gelandang Prancis Barcelona Antoine Griezmann melakukan pemanasan sebelum pertandingan sepak bola Liga Spanyol FC Barcelona melawan Club Atletico de Madrid di stadion Camp Nou di Barcelona pada 8 Mei 2021.
Josep LAGO / AFP
Gelandang Prancis Barcelona Antoine Griezmann melakukan pemanasan sebelum pertandingan sepak bola Liga Spanyol FC Barcelona melawan Club Atletico de Madrid di stadion Camp Nou di Barcelona pada 8 Mei 2021. Josep LAGO / AFP (Josep LAGO / AFP)

Total, Griezmann mampu mencetak lima gol dan memberikan lima assist dalam sepuluh pertandingan melawan tim asal Basque tersebut.

Performa brilian Griezmann ternyata masih berlanjut kala memperkuat Barcelona dimana ia selalu mencetak gol dalam tiga pertemuan terakhirnya.

Griezmann mencetak dua gol dalam ajang Piala Super Spanyol, lalu satu gol dalam gelaran Liga Spanyol.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atlético Madrid
18
12
5
1
33
12
21
41
2
Real Madrid
18
12
4
2
41
18
23
40
3
Barcelona
19
12
2
5
51
22
29
38
4
Athletic Club
19
10
6
3
29
17
12
36
5
Villarreal
18
8
6
4
34
30
4
30
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas