Prediksi Persik vs Borneo FC BRI Liga 1 - Pesut Etam Pincang, Asa Persib & PSIS Puncaki Klasemen
Borneo FC diintai kudeta klasemend ari tim seperti Persib Bandung jika menelan kekalahan kala melawan Persik Kediri di pekan kedua BRI Liga 1 2021.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
"Kami mencari opsi dua pemain yang masih cedera tidak bisa ditampilkan."
"Tapi kami punya kedalaman pemain yang bagus dan pemain pengganti pasti tampil maksimal," terang Ahmad Amiruddin, selaku asisten pelatih, seperti yang dikutip dari laman resmi klub.
Bornei FC memiliki nama Nurdiansyah untuk menggantikan tugas Leon Guntara.
Adapun posisi Francisco Torres bisa diambil alih oleh Guy Junior.
Jika laga akhir pekan ini menjadi raihan hasil tak memuaskan bagi Borneo FC, perubahan di tabel klasemen sangat mungkin terjadi.
Bahkan raihan satu poin berpotensi adanya kudeta puncak klasemen dari klub-klub pesaing Borneo FC
Tim seperti Persib Bandung, Bali United, Bhayangkara FC hingga PSIS Semarang memiliki kans untuk melakukan kudeta.
Pasalnya, klub-klub tersebut memiliki jumlah poin sama dengan Borneo FC, hanya kalah untuk urusan mencetak gol saja.
Borneo FC jelas tak ingin takhta yang mereka duduki diambil alih. Namun syaratnya ialah, Pesut Etam wajib meraih kemenangan melawan Persik Kediri.
Jadwal BRI Liga 1 2021 Akhir Pekan Ini
Jumat, 10 September 2021
Pukul 15.15 WIB - Persela Lamongan vs Persipura Jayapura
Pukul 18.15 WIB - Persik Kediri vs Borneo FC
Sabtu, 11 September 2021
Pukul 15.15 WIB - Barito Putera vs Bali United
Pukul 15.15 WIB - Persiraja Banda Aceh vs PSS Sleman
Pukul 18.15 WIB - Persebaya Surabaya vs Persikabo 1973
Pukul 20.30 WIB - Persita Tangerang vs Persib Bandung
Minggu, 12 September 2021
Pukul 15.15 WIB - Madura United vs PSM Makassar
Pukul 18.15 WIB - Arema FC vs Bhayangkara FC
Pukul 20.30 WIB - Persija Jakarta vs PSIS Semarang
Klasemen BRI Liga 1 2021 Pekan Pertama
(Tribunnews.com/Giri)