Liverpool Seperti Alami Dejavu Peristiwa di Istanbul 16 Tahun Lalu, Jordan Henderson Seperti Gerrard
Seperti sebuah dejavu. Apa yang dialami Liverpool mengingatkan pada drama di Istanbul 16 tahun silam.
Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
Paul ELLIS / AFP
Gelandang Liverpool asal Inggris Jordan Henderson (tengah) merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Grup B putaran pertama Liga Champions UEFA antara Liverpool dan AC Milan di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 15 September 2021.
“Sudah lama tak cetak gol di ajang ini, jadi selalu menyenangkan untuk mencetak gol lagi. Dan jika saya akan bermain sedikit lebih jauh ke depan di posisi itu, saya pikir saya juga bisa mencetak beberapa gol lagi. Jadi, senang bisa mencetak gol dan membawa kemenangan untuk tim," kata Henderson.
Tak ada trofi memang untuk kemenangan kali ini.
Namun, ketika peluit panjang dibunyikan, Klopp, dan pasukannya, beserta puluhan ribu Liverpudlian bisa bersorak gembira, dan itu bisa menjadi momen yang pantas untuk dinikmati.
Kemenangan ini mengangkat Liverpool ke pucuk klasemen grup A dengan tiga poin. Di bawahnya ada Atletico Madrid, dan Porto yang berbagi imbang 0-0, dengan Milan jadi juru kunci. (Tribunnews/den)
Berita Rekomendasi