Performa Martin Odegaard di Arsenal, Pemain Paling Spesial bagi Arteta
Formasi 4-2-3-1 yang jadi andalan Arteta, butuh seorang pemain yang mampu menguasai ruang antar lini, dan pemain tersebut adalah Odegaard.
Penulis: deivor ismanto
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Arsenal akan melakoni laga melawan Tottenham Hotpurs dalam pekan keenam Liga Inggria 2021/2022.
Laga bertajuk derby London itu akan digelar pada Minggu (26/9/2021) malam di Emirates Stadium.
Jelang laga tersebut, Arsenal sedang berada dalam tren positif, dari tiga laga terakhir, Arsenal mampu meraih tiga kemenangan dengan catatan clean sheet.
Aliran bola lini tengah The Gunners juga lebih cair dengan moncernya penampilan Martin Odegaard di lini tengah Arsenal.
Baca juga: Performa David De Gea di Manchester United, Peran Ferguson & Ronaldo, Bersaing dengan Dean Henderson
Baca juga: Prediksi Skor Arsenal vs Spurs di Liga Inggris, Misi Ganda Mikel Arteta Tatap Derbi London
Hadirnya Odegaard juga mampu membuat The Gunners banyak menciptakan peluang berbahaya.
Serangan-serangan Arsenal yang melempem di dua laga awal Liga Inggris, sudah terlihat kembali agresif di laga setelahnya.
dari dua pertandingan terakhir The Gunners di Liga Inggris, tim asuhan Arteta mampu menciptakan 31 tembakan dengan 12 on target.
Arsenal juga mencatatkan xG 6.1 dengan torehan 2 gol, pekerjaan rumah Arsenal memang pada penyelesaian akhir, itu adalah tugas para pemain depan The Gunners yang diisi oleh Aubameyang ataupun Lacazzete.
Namun, cairnya aliran serangan Arsenal yang dipimpin oleh Odegaard, dapat menjadi modal The Gunners untuk meraih hasil positif melawan Tottenham Hotpurs dan di laga-laga selanjutnya.
Kemampuam Odegaard tak hanya soal menciptakan peluang ataupun memperlancar serangan Arsenal.
Baca juga: 4 Alasan Liverpool Ngotot Boyong Jarrod Bowen dari West Ham
Baca juga: Sambi Lokonga, N Golo Kante-nya Arsenal, Kartu As Arteta Hentikan Harry Kane
Pemain asal Norwegia tersebut juga memiliki akurasi tendangan yang sangat baik.
Gol Free kicknya saat The Gunners mengalahkan Burnley adalah bukti nyata.
Ia juga menjadi pemain utama Arsenal untuk mengambil bola set piece dan corner kick.
hal lainnya yang membuat pemain berusia 23 tahun spesial adalah kemampuannya yang dapat bermain di beberapa posisi di area sentral.