Berita Inter Milan, Permainan 25 Menit yang Gila, Eksekusi Penalti Dimarco Perintah Inzaghi
Inter Milan mengalami permainan 25 menit yang gila saat diimbangi Atalanta dalam hujan empat gol di laga yang berlangsung di San Siro.
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Federico Dimarco pun maju sebagai eksekutor.
Namun, sepakan penalti kaki kiri Dimarco hanya membentur mistar gawang Atalanta.
Skor 2-2 tetap tidak berubah hingga wasit Fabio Maresca meniupkan peluit tanda pertandingan selesai.
Baca juga: Scudetto Bukan Lagi Mimpi Bagi AC Milan, Dua Pemain Bisa Main Lawan Atletico, Ibra Bukan Superman
Permainan 25 Menit yang Gila
Baca juga: Berita AC Milan: Kuat, Bertalenta, Serba-Bisa, Yacine Adli Pemain Ideal Pengganti Franck Kessie
Atas hasil itu, Valero percaya mantan timnya hanya kurang beruntung soal akhir akhir.
Inter dianggap sudah melakukan cukup banyak tekanan meski belum mendapatkan hasil yang diinginkan.
“Kedua tim ingin menang, ada periode (momentum) yang bagus untuk keduanya,” katanya tentang peforman kedua tim.
Tentang peforma kiper Inter Samir Handanovic, Borja Valero menilai sebenarnya sang kiper bisa berbuat lebih banyak.
"Tetapi tidak mudah untuk mengambil tembakan tertentu dengan penembak yang dimiliki Atalanta, tidak mudah untuk menahan bola tertentu.”
Baca juga: Berita Chelsea, The Blues Lebih Kuat dari Man United, Bayern Munich Plot Rudiger Gantikan Sule
“Saya terkejut dengan Dimarco yang mengambil penalti,” lanjutnya.
“Dia mengambilnya dengan percaya diri. Dia melakukan kesalahan tetapi menunjukkan keberanian besar dalam mengambil tanggung jawab dalam pertandingan seperti ini. Dia memiliki keberanian.”
“Inter memainkan 25 menit yang gila (luar biasa). Pada akhirnya, saya pikir Inter bermain cukup baik untuk membalikkan keadaan dan tidak berhasil sepenuhnya,” katanya.
Tentang gelandang Hakan Calhanoglu, dia mengatakan bahwa “Dampak yang dia dapatkan di game pertama sangat kuat dan oleh karena itu setelah dampak itu adalah normal bahwa orang selalu mengharapkan tipe performa tertentu.”
“Jelas tidak mudah untuk selalu memiliki kecepatan dan gaya bermain yang sama,” pungkasnya. “Mungkin ada ekspektasi tinggi, tetapi dia adalah pemain hebat dan dia akan kembali untuk menunjukkan kepada kami hal-hal yang telah dia tunjukkan kepada kami di masa lalu,” kata dia.
Baca juga: Berita Milan, Trio Muda Kian Mengilap, Colombo Bisa Ditukar, Rebutan Wonderkid Belanda Lawan Arsenal