Berita Juventus, Dybala dan Morata Cedera, Allegri: Juve Vs Chelsea Bukan Laga Menentukan
Allegri beralasan pertandingan melawan Chelsea tidak menentukan. Karena itu dia tak cemas Juve tampil tanpa dua pemain utama, Dybala dan Morata.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Juventus bersiap menghadapi pertandingan di ajang Liga Champions seusai mengemas kemenangan keduanya di Liga Italia Serie A melawan Sampdoria.
Dijadwalkan, Juventus akan menghadapi Chelsea pada matchday 2 Liga Champions 2021-2022.
Duel Juventus vs Chelsea akan berlangsung di Allianz Stadium, Turin, Kamis (30/9/2021) dinihari pukul 02.00 WIB.
Jelang pertandingan menjamu Chelsea di matchday 2 Grup H Liga Champions 2021-2022, Juventus menghadapi situasi kurang menguntungkan soal ketersediaan pemain.
Dua pemain andalan Juventus, Paulo Dybala dan Alvaro Morata kondisinya mengkhawatirkan karena cedera, dikhawatirkan tidak bisa memperkuat Juventus.
Baca juga: Berita AS Roma, Mou Ngoceh di Tengah Lapangan, Adu Mulut dengan Wartawan, Sarri Angkat Elang
Baca juga: Berita AC Milan, Terima Kasih Buat Inter dan Calhanoglu Atas Mengilapnya Brahim Diaz
Meski begitu, pelatih Juventus Massimiliano Allegri tidak terlalu khawatir dengan cedera Paulo Dybala dan Alvaro Morata.
Allegri beralasan pertandingan melawan Chelsea tidak menentukan.
Bianconeri memenangkan pertandingan kandang pertama mereka musim ini melawan Sampdoria tetapi kehilangan Paulo Dybala dan Alvaro Morata karena cedera.
Pemain Argentina itu mencetak gol pembuka dengan tembakan dari tepi kotak di babak pertama sebelum meninggalkan lapangan karena cedera otot.
Allegri mengkonfirmasi bahwa Paulo Dybala dan Alvaro itu tidak akan tersedia untuk dua pertandingan berikutnya melawan Chelsea dan Torino.
Allegri menyebut kemungkinan kedua pemain bisa bermain setelah jeda Internasional.
"Kami akan melihat bagaimana bermain melawan Chelsea tanpa Dybala dan Morata," katanya.
Baca juga: Fakta Menarik Drama Lima Gol Kemenangan Juventus atas Sampdoria 3-2
“Lagipula ini bukan pertandingan yang menentukan. Pertandingan kunci untuk kualifikasi adalah melawan Zenit,” katanya.
Allegri menjelaskan kesalahan timnya saat meraih kemenangan 3-2 Juventus atas Sampdoria di pekan kelima Serie A Liga Italia 2021-2022.