Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Belanda vs Norwegia; Tolong Depay! Cukup Hasil Imbang Tim Oranye Lolos Tapi Kalah Bisa tersingkir

Partai hidup mati tersaji di Stadion de Kuip, Rotterdam yang lengang tanpa penonton, Rabu (17/11) dini hari. Belanda akan menjamu Norwegia.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Belanda vs Norwegia; Tolong Depay! Cukup Hasil Imbang Tim Oranye Lolos Tapi Kalah Bisa tersingkir
Peter Dejong / POOL / AFP
Pemain depan Belanda Memphis Depay 

Direct Points
- Belanda wajib menang, atau seri untuk lolos langsung
- Jika kalah, Oranye berpotensi juga tersingkir
- Belanda sangat mengandalkan ketajaman Memphis Depay

TRIBUNNEWS.COM, ROTTERDAM- Partai hidup mati tersaji di Stadion de Kuip, Rotterdam yang lengang tanpa penonton, Rabu (17/11) dini hari.

Belanda akan menjamu Norwegia dalam laga pemungkas Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Hasil imbang saja sebenarnya sudah cukup mengantarkan tim Oranye untuk lolos langsung ke Qatar sebagai juara grup.

Namun, jika skuat asuhan Louis van Gaal ini kalah, mereka berisiko tergeser ke peringkat dua, yang artinya harus ikut babak playoff.
Lebih buruk lagi, bisa saja Oranye terpuruk ke peringkat tiga, yang artinya gagal lolos.

Persaingan di grup G ini bisa dibilang yang paling panas hingga hari terakhir di zona Eropa.

Memphis Depay Hattrick - Striker Timnas Belanda Memphis Depay (kiri) melakukan selebrasi dengan rekannya setelah mencetak gol ke gawang Turki pada kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Selasa (7/9/2021). Belanda menang 6-1 atas Turki.
Memphis Depay Hattrick - Striker Timnas Belanda Memphis Depay (kiri) melakukan selebrasi dengan rekannya setelah mencetak gol ke gawang Turki pada kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Selasa (7/9/2021). Belanda menang 6-1 atas Turki. (AFP/JOHN THYS)

Belanda di posisi satu dengan 20 poin (selisih gol +23) dari sembilan laga.

BERITA REKOMENDASI

Turki di posisi dua dengan 18 poin (SG +10), dan Norwegia di posisi tiga dengan poin 18 juga tapi kalah selisih gol (SG+9).

Ketiga negara ini sama-sama masih punya peluang untuk lolos langsung.

Bagi Belanda, aturannya jelas. Mereka bisa lolos langsung
jika menang, atau seri.

Kalau kalah, itu akan tergantung kepada hasil dari Turki kontra Montenegro.

Demikian juga Norwegia. Jika pun menang, mereka akan tergantung kepada hasil dari Turki untuk menentukan apakah lolos langsung, atau harus lewat babak playoff.

Aksi tendangan voli striker Timnas Norwegia dan Borussia Dortmund, Erling Haaland, menjadi viral di media sosial.
Aksi tendangan voli striker Timnas Norwegia dan Borussia Dortmund, Erling Haaland, menjadi viral di media sosial. (tangkap layar/twitter/Sportbible)

Pelatih Louis van Gaal untungnya sudah familiar dengan tekanan tinggi seperti ini.

Pelatih berusia 70 tahun ini akan menggunakan segala pengalamannya untuk meloloskan Oranye langsung ke Qatar.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas