Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Belanda Jadi Tim Ke-12 yang Lolos Piala Dunia, Ini Daftar 12 Tim yang Siap Tempur di Qatar 2022

Belanda menjadi tim Ke-12 yang lolos putaran final Piala Dunia Qatar 2022, Rabu (17/11/2021).

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Belanda Jadi Tim Ke-12 yang Lolos Piala Dunia, Ini Daftar 12 Tim yang Siap Tempur di Qatar 2022
JOHN THYS / AFP
Pemain Belanda berpose sebelum pertandingan sepak bola Grup G putaran kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 antara Belanda dan Norwegia di stadion Feijenoord di Rotterdam pada 16 November 2021. 

TRIBUNNEWS.COM, ROTTERDAM- Belanda menjadi tim Ke-12 yang lolos putaran final Piala Dunia Qatar 2022, Rabu (17/11/2021).

Kepastian itu diperoleh setelah mereka menjadi juara grup G Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa.

Mereka mengalahkan Norwegia yang diperkuat Erling Haaland dengan skor 2-0 dalam laga yang digelar di Stadion Feijenoord (Rotterdam).

Dua gol baru tercipta di pada menit-menit terakhir. Masing-masing oleh Steven Bergwijn pada menit 84 dan Memphis Depay pada menit 90+1.

Berikut daftar 12 tim yang lolos putaran final Piala Dunia Qatar 2022:

Masih ada 20 tempat yang sedang diperebutkan dari 32 peserta Piala Dunia yang akan bersaing di Qatar 2022 mendatang.

Berikut 12 tim yang telah dipastikan lolos Putaran Final Piala Dunia Qatar 2022:

Berita Rekomendasi

1 Qatar

Tim pertama yang dipastikan tampil di Piala Dunia adalah Qatar yang berperan sebagai tuan rumah.

Sejak penunjukkan Qatar jadi tuan rumah, maka otomatis sejak tanggal 2 Desember 2010, mereka akan tampil di Piala Dunia.

Timnas Qatar akan melakoni debutnya di Piala Dunia 2022 saat mereka menjadi tuan rumah.

Qatar akan melakoni debutnya di ajang Piala Dunia.

2 Jerman

Tim kedua adalah Jerman yang menjadi tim pertama yang lolos putaran final Piala Dunia melalui jalur kualifikasi.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas