Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kebangkitan Juventus, Peran Moise Kean, Adaptasi Massimiliano Allegri & Kans Scudetto Bianconeri

Setelah rangkaian inkonsistensi dan terseok-seoknya Juventus di Liga Italia, hasil memuaskan sukses Bianconeri dalam lima laga terakhir.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Kebangkitan Juventus, Peran Moise Kean, Adaptasi Massimiliano Allegri & Kans Scudetto Bianconeri
MARCO BERTORELLO / AFP
Pemain depan Juventus, Moise Kean melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Cagliari. 

Selama menjalani karier bersama tim Juventus muda, performa Kean cukup mentereng, gelontoran gol sukses ia ciptakan, hingga berhasil menjadi top skor Campionato U-17 finals pada musim 2015/2016.

Lewat prestasinya tersebut, Kean yang saat itu masih berusia 16 tahun mendapat kontrak profesional oleh I Bianconeri pada tahun 2016.

Usai mendapatkan kontrak profesionalnya, Kean langsung diberi kesempatan untuk melakoni debut bersama Juventus.

Bermain di Allianz Stadium menghadapi Pescara, pada (19/9/2016), Kean dimasukkan Massimiliano Allegri pada menit ke-84 untuk menggantikan striker asal Kroasia, Mario Mandzukic.

Tiga hari setelah melakoni debut, Kean kembali dipercaya tampil oleh Allegri di ajang paling bergengsi di Eropa, Liga Champions.

Pemain asal Italia itu masuk di babak kedua menggantikan gelandang I Bianconeri yang saat ini bermain untuk Besiktas, Miralem Pjanic.

Gol pertama Kean untuk Juventus tejadi pada tahun 2017, saat I Bianconeri bertamu ke kandang Bologna dalam lanjutan Liga Italia musim 2016/2017.

Berita Rekomendasi

Pemain keturunan Pantai Gading tersebut keluar sebagai pahlawan kemenangan Juventus lewat gol sundulannya di menit akhir.

Gol itu juga membuat Kean sukses torehkan rekor. Striker berpostur 182 cm tersebut menjadi pemain kelahiran tahun 2000 pertama yang mencetak gol di Liga Italia.

Pemain depan Juventus Italia Moise Kean (tengah) merayakan dengan pemain depan Juventus Italia Federico Bernardeschi (kiri) dan pemain depan Juventus Argentina Paulo Dybala setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Grup H Liga Champions UEFA antara Juventus dan Malmo pada 8 Desember 2021 di Stadion Juventus di Turin.
Pemain depan Juventus Italia Moise Kean (tengah) merayakan dengan pemain depan Juventus Italia Federico Bernardeschi (kiri) dan pemain depan Juventus Argentina Paulo Dybala setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Grup H Liga Champions UEFA antara Juventus dan Malmo pada 8 Desember 2021 di Stadion Juventus di Turin. (Marco BERTORELLO / AFP)

Kean pun mengakhiri musim pertamanya di Juventus dengan catatan empat penampilan dan satu sumbangan gol.

Sebuah torehan yang cukup lumayan untuk pemain yang melakoni debutnya pada usia 16 tahun.

Di musim selanjutnya, untuk memberi menit bermain kepada Kean, ia pun dipinjamkan I Bianconeri ke tim Liga Italia, Hellas Verona.

Bersama Verona, Kean sukses mencetak empat gol dari 19 pertandingan, sekaligus mengantarkan Verona terhindar dari jurang degradasi.

Dengan performa apik yang ditunjukkan Kean, ia dipulangkan Juventus dari masa peminjaman.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas