Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Presiden Komisaris Persis Solo Singgung Rekrutan Pemain Asing Laskar Sambernyawa di Liga 1 2022

Manajemen Laskar Sambernyawa disebut telah mengamati para pemain asing incarannya sejak jauh-jauh hari.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Presiden Komisaris Persis Solo Singgung Rekrutan Pemain Asing Laskar Sambernyawa di Liga 1 2022
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pesepak bola Persis Solo merayakan gol pertama mereka ke gawang Sriwijaya FC yang dicetak oleh Alberto Goncalves (kedua kanan) dalam laga babak 8 besar Liga 2 2021 Grup X di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (19/12/2021) mal;am. Pada pertandingan tersebut Persis Solo berhasil mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0 (1-0). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Menurutnya, pemain asing yang sudah malang melintang di kasta teratas sepak bola Indonesia unggul dalam pengalaman.

Sementara yang bagi pemain asing yang belum pernah menginjakan kakinya di tanah air wajib membuktikan kualitasnya.

Terutama dalam hal adaptasi yang kerap menjadi kendala pemain asing.

"Saya pikir kalau pemain asing di Indonesia punya pengalaman banyak," ujar Aga.

"Tapi kalau pemain asing yang belum pernah ke Indonesia, mereka punya antusiasme dan wajib kerja keras menunjukkan kemampuannya." lanjutnya.

"Jadi ada plus-minusnya, tergantung mau pilih yang mana," tegas Aga.

Sebelumnya, Kaesang Pangarep telah lebih dahulu memberikan pandangannya terhadap pemilihan pemain asing guna Liga 1 2022.

Berita Rekomendasi

Menurut Direktur Utama Persis Solo itu,  masalah transfer pemain telah dipercayakan kepada coach Eko Purdjianto yang dibantu oleh Direktur Teknik Misha Radovic.

"Ya nanti lah, biar Pelatih Eko dan Misha Radovic lah," kata Kaesang Pangarep kepada Tribun Solo, Sabtu (1/1/2022).

Ia sendiri hanya bertugas memenuhi kebutuhan pelatih.

"Tugasku cuma memenuhi kebutuhan pelatih, apa yang dibutuhin saya manut (pasrah) mereka," ucap dia.

"Aku enggak reti (tidak tahu) sepak bola, disyukuri saja juara nomor 1, juara enggak ada juara 4," tegasnya.

(Tribunnews.com/Ipunk) (Tribun Solo/Fristin Intan Sulistyowati)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas