Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Fakta Menarik Kemenangan Arema FC vs PSS Sleman: Singo Edan Menggila & Tuntasnya Misi Revans

Deretan fakta kemenangan mengiringi keberhasilan Arema FC saat mengalahkan PSS Sleman dalam laga pekan 19 BRI Liga, Kamis (13/1/2022) malam WIB.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Fakta Menarik Kemenangan Arema FC vs PSS Sleman: Singo Edan Menggila & Tuntasnya Misi Revans
TRIBUNNEWS.COM/MUHAMMAD NURSINA
Selebrasi gol Kushedya Hariyudo ke gawang PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (13/1/2022) malam WIB 

2. Tuntasnya Misi Revans Arema FC

Seperti penjelasan diatas bahwasanya satu-satunya kekalahan Arema FC musim terjadi ketika mereka bertemu PSS Sleman pada pertemuan pertama.

Kekalahan itu terjadi tepatnya pada pekan ketiga musim ini, dimana Arema FC keok melawan PSS Sleman dengan skor 1-2.

Arema FC vs PSS Sleman dalam laga pekan ke-19 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (13/1/2022).
Arema FC vs PSS Sleman dalam laga pekan ke-19 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (13/1/2022). (ligaindonesiabaru.com)

Kala itu, Arema FC yang unggul lebih dulu lewat gol Johan Alfarizi terkena comeback oleh tim Elang Jawa.

Gol Mario Maslac dan Eduardo Junior akhirnya membuyarkan misi Arema FC untuk bisa mengalahkan PSS.

Kekalahan tersebut akhirnya berhasil dibalaskan secara langsung oleh Arema FC pada putaran kedua musim ini.

3. Pembuktian Eduardo Almeida

BERITA REKOMENDASI

Performa impresif yang diperlihatkan Arema FC juga menjadi arena pembuktian Eduardo Almeida sebagai juru taktik.

Didatangkan dari Semen Padang yang berstatus sebagai tim degradasi, awal perjalanan Eduardo bersama Arema FC musim ini pun tak mulus.

Kegagalan meraih kemenangan dalam empat laga pembuka seakan menjadi sinyal tidak baik bagi sang pelatih.

Eduardo Almeida
Eduardo Almeida (tribunjatim)

Beruntung, kesabaran manajemen Arema FC terhadap Eduardo Almeida berhasil membuahkan hasil.

Eduardo Almeida berhasil membuat Arema FC bermain konsisten mendulang hasil positif dalam mengarungi BRI Liga 1 2021.


Posisi puncak yang saat ini dihuni Arema FC menjadi bukti sentuhan Eduardo Almedia sebagai tokoh utama di balik layar Singo Edan.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas