Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bukan Faktor Anak Emas Mancini, Balotelli Nyatakan Siap Bantu Tuntaskan Misi Timnas Italia

Mario Ballotelli secara resmi dipanggil Roberto Mancini untuk memperkuat Timnas Italia guna melakoni FIFA Matchday sekaligus Kualifikasi Piala Dunia.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Bukan Faktor Anak Emas Mancini, Balotelli Nyatakan Siap Bantu Tuntaskan Misi Timnas Italia
Kolase Tribunnews
mario balotelli dan roberto mancini 

Kini, ia berharap Mancini bisa menjadi sosok yang akan kelak melihat dirinya ketika memutuskan pensiun sebagai pesepakbola.

"Kami berbicara dan semuanya baik-baik saja," kenang Balotelli.

"Dia memberi saya debut dan saya berharap dia akan menjadi sosok yang akan melihat saya menyelesaikan karier saya nantinya," tambahnya.

Baca juga: Mbappe Bungkam soal Masa Depannya, Ibrahimovic Layangkan Peringatan Bernada Sindiran

Dipanggilnya kembali Balotelli sebenarnya tampaknya bukan karena faktor keberadaan Mancini saja.

Melainkan, performa impresif yang diperlihatkan Balotelli yang menjadi alasan utama sang pemain layak masuk skuat Gli Azzurri.

Pemain yang sudah menginjak usia 31 tahun itu tercatat mampu berkontribusi positif bagi timnya saat ini, Adana Demirspor.

Balotelli telah mampu mencetak sembilan gol dan lima assist dari 21 penampilan bersama klub asal Turki itu di semua kompetisi.

Mario Balotelli (kanan) dan Roberto Mancini (kiri)
Mario Balotelli (kanan) dan Roberto Mancini (kiri) (zimbio.com)
Berita Rekomendasi

Penampilan ciamiknya tersebut diharapkan bisa menular saat ia memperkuat kembali Timnas Italia yang akan menjalani laga krusial kedepannya.

Dan salah satu laga paling penting yang dilakoni Timnas Italia yakni pertandingan melawan Portugal di babak play-off menuju Piala Dunia 2022.

Kegagalan Timnas Italia menjadi juara grup pada babak kualifikasi setelah kalah bersaing melawan Swiss membuat nasib Gli Azzuri terancam gagal lagi tembus ke Piala Dunia.

Tak ada cara lain bagi Timnas Italia untuk bisa melaju ke babak utama selain bisa memenangkan dua laga play-off nantinya.

Pemanggilan Balotelli pun diharapkan bisa membantu Timnas Italia mewujudkan misi tersebut agar tidak masuk lubang jarum untuk kedua kalinya.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas