Marahnya Aji Santoso Saat Persebaya Ditahan Imbang Persija, Peluang Juara Bajul Ijo Melayang?
Pelatih Persebaya, Aji Santoso tampak kesal dan marah, sesuatu yang tidak pernah ditunjukkan ke publik sepanjang sejarah ia melatih
Editor: Hasiolan Eko P Gultom

tangkap layar/vidio
Cuplikan video kemelut yang terjadi di muka gawang Persija Jakarta saat menghadapi Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Senin (14/1/2022). Laga Persija Vs Persebaya itu berakhir imbang 3-3.
"Tetapi, setelah unggul 3-1, kami agak sedikit main-main. Bola di samping yang seharusnya diambil malah tidak diambil, akhirnya jadi sepak pojok."
"Lawan bisa cetak gol dari sepak pojok itu, 3-2. Di situ pemain seharusnya tetap tenang karena masih memimpin 3-2, tetapi panik dan akhirnya terjadi gol ketiga."
Atas hasil imbang itu, Persebaya gagal mengamankan kemenangan dalam empat pertandingan terakhir sejak pekan ke-21 Liga 1 saat mengalahkan PSS Sleman dengan skor 1-0.
Saat ini Persebaya tertahan di posisi kelima klasemen Liga 1 dengan catatan 45 poin.
Bajul Ijo tertinggal empat angka dengan dua pemuncak klasemen, Arema FC dan Bhayangkara FC.
Berita Rekomendasi