Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Live Skor Arema FC vs Persib di Babak I, Laga Monoton Tanpa Gol, si Maung Kehilangan David Da Silva

vHasil babak pertama Arema FC vs Persib Bandung pekan 30 BRI Liga 1 selesai dengan skor 0-0, Rabu (9/3/2022) malam.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Live Skor Arema FC vs Persib di Babak I, Laga Monoton Tanpa Gol, si Maung Kehilangan David Da Silva
Tribunnews/Muhammad Nursina
Pemain anyar Persib Bandung, David Da Silva (kedua kanan) bersama rekan-rekan setimnya melakukan pemanasan jelang menghadapi Persita Tangerang pada laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Kota Denpasar, Bali, Jumat (7/1/2022) malam. Tribunnews/Muhammad Nursina 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Arema FC vs Persib Bandung pekan 30 BRI Liga 1 selesai dengan skor 0-0, Rabu (9/3/2022) malam.

Tak banyak shoot on target yang diciptakan kedua tim dalam 45 menit babak pertama.

Persib punya dua peluang emas tetapi bisa digagalkan Maringa.

Sementara satu peluang emas dari skema serangan balik Arema Fc melalui Carlos Fortes mampu diantisipasi oleh Teja Paku Alam.

Jelang jeda turun minum, Persib harus rela kehilangan David Da Silva yang mengalami cedera.

Posisinya digantikan oleh Bruno Cantanhede.

Jalannya Pertandingan

Berita Rekomendasi

Lima menit babak pertama berlangsung, kedua tim masih bermain hati-hati.

Tidak ada shoot dan tidak ada peluang dalam waktu tersebut.

Tempo permainan pun belangsung lambat.

Menit ke-7, Persib Bandung mendapat peluang dari skema bola mati di sisi kanan Arema FC.

Bola yang dieksekusi Marc Klok mengarah langsung ke gawang Arema FC, tetapi dapat ditepis Maringa dan menghasilkan tendangan pojok untuk Persib.

Dominasi skuat Robert Alberts cukup konsisten dalam 12 menit awal babak pertama.

Marc Klok dan kolega menghasilkan beberapa peluang, terutama dari skema bola mati, tembakan pagar dan tendangan penjuru.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas