Hasil BRI Liga 1: Barito Putera Kalahkan Persik Kediri 0-2, Nasib Persipura Jayapura Makin Kritis
Nasib Persipura Jayapura kian kritis setelah Barito Putera mengalahkan Persik Kediri dengan skor dua gol tanpa balas.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Persik Kediri harus mengakui kemennagan Barito Putera dengan skor dua gol tanpa balas dalam lanjutan pekan 32 BRI Liga 1 2021, Sabtu (19/3/2022) sore WIB.
Berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, pasukan Rahmad Darmawan sukses membuka keunggulannya ke gawang Persik Kediri pada menit ketujuh.
Rafael Silva menjadi aktor pencetak gol Barito Putera setelah meneruskan umpan Bruno Matos.
Gol Silva menjadi satu-satunya sepanjang 45 menit pertama yang bertahan 0-1 untuk keunggulan Barito Putera.
Baca juga: Persaingan Juara BRI Liga 1: Keseimbangan Bali United vs Kontra Strategi Sempurna Persib Bandung
Baca juga: Hasil Barito Putera vs Persebaya: Samsul Tak Rayakan Gol, Taisei Gagal Penalti, Bajul Ijo Imbang 1-1
Selepas turun minum, Persik Kediri mencoba meningkatkan serangan guna mengejar gol penyama.
Pemain kreatif seperti Fahmi Al-Ayyubi dan Fitra Ridwan dimasukan Javier Roca selaku juru taktik Persik Kediri.
Sayangnya usaha Persik Kediri mengejar ketertinggalan justru dihukum terciptanya gol kedua untuk Laskar Antasari.
Tepatnya menit 86, Bruno mencatatkan asisst keduanya untuk Buyung Ismu.
Gol Buyung sekaligus menutup perlawanan Persik Kediri yang menyerah dengan skor dua gol tanpa balas.
Hasil ini membuat Persik belum mencicipi kemenangan dalam 4 laga terakhir.
Macan Putih pun sekarang tertahan di urutan kesepuluh dengan koleksi 38 poin.
Sementara Barito Putera menjaga peluang untuk bertahan di kompetisi teratas sepak bola Indonesia pada musim depan.
Laskar Antasari kini mengoleksi 32 poin dan masih menduduki posisi 15.
Dengan tambahan tiga poin yang diraih, Barito Putera membuat nasib tim di bawahnya Persipura Jayapura semakin kritis.
Persipura Jayapura yang belum memainkan pekan 32 BRI Liga 1 2021 berjarak 4 angka dari Laskar Antasari.
Apabila Persipura mampu meraih poin penuh, maka jarak poinnya terpangkas menjadi 1 poin.
Mengingat BRI Liga 1 2021 akan selesai pada pekan 34, persaingan Laskar Antasari dan Persipura untuk lolos dari degradasi dipastikan berjalan sengit.
Beda halnya dengan Persiraja Banda Aceh dan Persela Lamongan yang sudah dipastikan terdegradasi ke Liga 2 musim depan.
(Tribunnews.com/Ipunk)