Bursa Transfer Arema FC, 2 Pemain Pergi, Pilar Belabel Timnas Pamit, Almeida Tetap di Kursi Pelatih
Dalam 2 hari sejak Liga 1 2021 rampung, Arema FC sudah ditinggal dua pilar utamanya. Namun, Eduardo Almeida dipastikan tetap di kursi pelatih
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Bursa Transfer Arema FC, 2 Pemain Pergi, Pilar Belabel Timnas Pamit, Almeida Tetap di Kursi Pelatih
TRIBUNNEWS.COM - Arema FC dipastikan tidak akan diperkuat gelandang berlabel Timnas Indonesia musim depan.
Adalah Hanif Sjahbandi yang mengumumkan kalau dia sudah mengakhiri kerja sama dengan klub.
Pengumuman itu dia siarkan melalui laman instagramnya (@hanifsjahbandi) pada Sabtu (2/4/2022).
Baca juga: Carlos Fortes Pindah ke PSIS Semarang, Arema FC Langsung Bereaksi, Kontrak Belum Habis di Malang
Pada unggahannya itu, pemain 24 tahun ini berterima kasih kepada manajemen dan pelatih yang sudah memberikan kepercayaan.
Pemain yang berposisi gelandang ini merupakan pemain yang sudah lama menjadi bagian tim Singo Edan.
Dia sebelumnya didatangkan dari klub Persiba Balikpapan pada tahun 2017.
"Terima kasih sebesar-besarnya kepada keluarga besar Arema FC, jajaran management, staff pelatih, staff official."
"Para pemain, tim media, dan orang-orang yang ikut andil dalam karir saya selama di Arema FC," kata Hanif Sjahbanjdi.
Baca juga: Cerita Upaya Senyap PSIS Telikung Arema-Persija-RANS-Persis Gaet Carlos Fortes dan Marukawa
Baca juga: Berita Milan, Para Striker di Lingkar Transfer Rossoneri, Bomber Porto Mencuat, Origi Belum Pasti
Tidak lupa dia menyampaikan permintaan maaf kepada suporter atas keputusan ini.
Dalam unggahan ini juga sudah dibanjiri komentar dari suporter Arema FC.
Banyak yang kecewa dia meninggalkan klub kebanggan warga Malang tersebut.
"Terima kasih sebanyak-sebanyaknya kepada Aremania/Aremanita dan orang-orang yang di mana pun dan dalam keadaan apapun selalu mendukung dan selalu percaya kepada saya."
"Mohon maaf sebesar-besarnya atas kesalahan dan kekuarangan selama saya berseragam Arema FC," pungkasnya.
Baca juga: Ulasan Piala Dunia 2022, Belanda Favorit Tapi Buta Kekuatan Lawan di Grup A, Gaal Bilang FIFA Konyol
Pemain bernomor 19 ini pada Liga 1 2021-2022 menjadi andalan pelatih Eduardo Almieda.
28 penampilan di musim ini membuat namanya jarang terganti sebagai gelandang.
Satu gol juga berhasil dia sumbangkan saat Arema FC bertanding melawan PSM Makassar pada pekan pertama Liga 1 2021-2022.
Dengan begitu, sejak Liga 1 2021 rampung pada Jumat (31/3/2022) kemarin, dalam dua hari Arema FC sudah ditinggal pergi dua pilar utama mereka.
Sebelumnya Arema FC juga harus kehilangan satu pemain andalan.
Carlos Fortes resmi merapat ke tim PSIS Semarang.
Baca juga: Persis Solo Ogah Tukar Irfan Jauhari, Marko Simic Pulang Kampung Seusai Dicueki Persija
Bahkan, dia sudah diperkenalkan oleh tim berjuluk Mahesa Jenar untuk menjadi bagian di Liga 1 musim depan.
Pencetak 20 gol di Liga 1 itu diperkenalkan bersama Taisei Marukawa.
"Setelah evaluasi, kami memutuskan mengambil Marukawa dan Fortes yang kami nilai performanya luar biasa di Liga 1," ujar Komisaris PSIS, Junianto, dilansir dari laman klub.
"Kami datangkan. semoga bisa membawa PSIS lebih berprestasi di musim depan.
"Apalagi kami akan main di Stadion Jatidiri," ujarnya.
Sementara itu, Carlos Fortes ingin membawa hasil baik untuk klub berjulukan Mahesa Jenar itu.
"Sebuah kehormatan bagi saya bisa bergabung dengan PSIS," ujar Fortes.
"Semoga ke depan bisa membawa PSIS berprestasi dan meraih banyak kemenangan.
"Siapapun yang mencetak gol, saya ingin membawa PSIS menang sebanyak-banyaknya," ujarnya.
Singo Edan Pertahankan Eduardo Almeida
Baca juga: Rapor Robert Alberts Selama Tiga Tahun di Persib, Dua Pemain Maung Akhiri Musim Lebih Cepat
Arema FC resmi perpanjang kontrak pelatih Eduardo Almeida.
Adapun pertimbangan tim berjulukan Singo Edan mempertahankan pelatih asal Portugal itu lantaran manajemen menilai, memang butuh waktu untuk menciptakan tim yang solid dan seimbang.
Keterangan ini disampaikan oleh media officer Arema FC, Sudarmaji, melalui laman resmi klub.
Banyak pertimbangan terkait pemilihan kembali pelatih Eduardo Almeida.
Baca juga: Rapor Empat Pemain Naturalisasi Persib, Siapa Layak Didepak? Klok Dominan Tapi Doyan Kartu Kuning
Salah satunya karena Almeida dianggap masih layak untuk menjadi nakhoda tim Singo Edan musim depan.
Pelatih asal Portugal ini bisa dibilang sukses pada pada Liga 1 2021-2022.
Dia bisa membawa Arema FC finis di posisi empat klasemen Liga 1 2021-2022.
Selain itu 17 kemenangan, 10 hasil imbang, dan 5 kelahan berhasil diberikan.
Tim Singo Edan juga sempat memiliki unbeaten sepanjang 23 pertandingan.
Baca juga: Arema FC Tiga Kali Kalah dalam Empat Laga, Eduardo Almeida Menyerah di Perburuan Juara
Hal ini yang menjadi pertimbangan manajemen untuk memperpanjang kontrak Eduardo Almeida.
“Setelah mengkaji hasil evaluasi yang disampaikan kepada manajemen bahwa butuh fase dan proses serta kesempatan berikutnya kepada pelatih untuk terlibat."
"Mulai penyusunan kerangka tim sampai strategi dalam meraih prestasi,” kata Sudarmaji dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca juga: Carlos Fortes Pindah ke PSIS Semarang, Arema FC Langsung Bereaksi, Kontrak Belum Habis di Malang
Sudarmaji menjelaskan jika Almeida akan segera mempersiapakan kerangka tim.
Waktu empat bulan akan dimaksimalkan agar bisa mendapatkan hasil maksimal di akhir musim.
“Kekurangan yang terjadi di kompetisi sebelumnya menjadi evaluasi untuk diperbaiki baik dalam komposisi maupun strategi."
“Kini manajemen akan berproses untuk menjalankan rekomendasi pelatih untuk membentuk tim yang solid,” ujarnya.
Baca juga: Cerita Upaya Senyap PSIS Telikung Arema-Persija-RANS-Persis Gaet Carlos Fortes dan Marukawa
Seperti diketahui hingga saat ini dua pemain Arema FC memastikan diri keluar dari klub.
Mereka adalah Carlos Fortes dan Hanif Sjahbandi.
Carlos Fortes akan memperkuat PSIS Semaran di musim depan.
Sementara Hanif belum ada kepastikan akan tim barunya. (Metta Rahma Melati/Lukman Adhi Kurniawan/BolaSport)