Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jose Mourinho Perkenalkan Wajah Baru AS Roma di Rumah sang Pembunuh Raksasa

AS Roma akan kembali menyambangi markas tim asal Norwegia, Bodo/Glimt di babak perempat final UEFA Europa Conference League (UECL)

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Jose Mourinho Perkenalkan Wajah Baru AS Roma di Rumah sang Pembunuh Raksasa
Vincenzo PINTO / AFP
Pelatih AS Roma asal Portugal Jose Mourinho (tengah) berbincang dengan para pemainnya di akhir pertandingan sepak bola Serie A Italia Lazio vs AS Roma di stadion Olimpiade di Roma pada 26 September 2021. AS Roma akan kembali menyambangi markas tim asal Norwegia, Bodo/Glimt di babak perempat final UEFA Europa Conference League (UECL). Vincenzo PINTO / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Tim papan atas Liga Italia, AS Roma akan memainkan laga tandang leg pertama kompetisi UEFA Europa Conference League (UECL).

AS Roma dijadwalkan bakal turun berlaga melawan tim asal Norwegia, Bodo/Glimt.

Pertandingan tersebut akan berlangsung pada Jumat (8/4/2022), pukul 02.00 WIB di markas tim asal Norwegia tersebut.

AS Roma tentu belum lupa dengan kisah tragis yang mereka alami kala bertandang ke markas Bodo/Glimt.

REAKSI MOURINHO- Reaksi Pelatih AS Roma, Jose Mourinho saat menyaksikan timnya melawan Cagliari dalam lanjutan Serie A di Stadion Olympic, Roma (16/1) lalu.
REAKSI MOURINHO- Reaksi Pelatih AS Roma, Jose Mourinho saat menyaksikan timnya melawan Cagliari dalam lanjutan Serie A di Stadion Olympic, Roma (16/1) lalu. (Filippo MONTEFORTE / AFP)

Baca juga: AC Milan & Inter dalam Teror Inkonsistensi, Kuda Hitam Liga Italia Beri Ancaman di Perburuan Gelar

Saat itu, pasukan Jose Mourinho dibantai oleh tim tuan rumah.

Giallorossi kandas dengan skor telak 6-1.

Pencapaian klub tersebut untuk sampai di babak perempat final ini juga tak kalah berat.

Berita Rekomendasi

Mereka berhasil menyingkirkan tim kuat Skotlandia, Glasgow Celtics.

Baca juga: Berita Milan, Maldini Kontak Agen Bale, Bakayoko Tak Terpakai, Nge-trik Roma Beli Murah Florenzi 

Selain itu, mereka juga mengirim AZ Alkmaar pulang ke Belanda.

Tak salah jika Bodo/Glimt ini disebut sebagai tim pembunuh raksasa di kompetisi ini.

Meski demikian, AS Roma mampu bangkit di sisa partai Europa Conference League.

Pada akhirnya mereka sukses melangkah ke fase knockout dengan mengalahkan Vitesse di laga sebelumnya.

Mou tak mau kekalahan tragis tersebut kembali terulang.

Ia meyakinkan penggemar jika tim asuhannya sudah tampil lebih baik.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas