Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

AC Milan & Usaha Mengulang Kejayaan: Pragmatisme Pioli, Peran Tonali & Giroud, Puncak Liga Italia

AC Milan meraih kemenangan dramatis di giornata ke-34 Liga Italia melawan Lazio pada Minggu (24/04/2022) dini hari WIB.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Claudia Noventa
zoom-in AC Milan & Usaha Mengulang Kejayaan: Pragmatisme Pioli, Peran Tonali & Giroud, Puncak Liga Italia
MIGUEL MEDINA / AFP
Pemain depan AC Milan asal Portugal Rafael Leao (kedua dari kiri) merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Genoa di Stadion Giuseppe Meazza - juga disebut San Siro di Milan, pada 15 April 2022. (Photo by MIGUEL MEDINA / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan meraih kemenangan dramatis di giornata ke-34 Liga Italia melawan Lazio pada Minggu (24/04/2022) dini hari WIB.

Rossoneri sukses mengandaskan perlawanan Lazio dengan skor 1-2 lewat sumbangan gol Olivier Giroud dan Sandro Tonali.

Posisi AC Milan di puncak klasemen Liga Italia pun tak tergeser, namun, torehan 74 poin Rossoneri terus dibuntuti oleh Inter yang juga sukses meraih 3 angka di pertandingan terakhir mereka.

Baca juga: Jadwal Semifinal Liga Champions, Live SCTV, Man City vs Real Madrid dan Liverpool vs Villarreal

Yang dibutuhkan Rossoneri saat ini adalah konsistensi, kejadian seperti musim lalu tak boleh kembali terulang.

AC Milan yang sempat berada di puncak klasemen dari awal hingga pertengahan musim harus rela digusur Nerrazzuri berkat inkonsistensi mereka.

Gelandang AC Milan Brasil Junior Messias (BACK) diberi selamat oleh bek AC Milan Inggris Fikayo Tomori (CR) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Genoa di Stadion Giuseppe Meazza - juga disebut San Siro di Milan, pada 15 April, 2022.
Gelandang AC Milan Brasil Junior Messias (BACK) diberi selamat oleh bek AC Milan Inggris Fikayo Tomori (CR) selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Genoa di Stadion Giuseppe Meazza - juga disebut San Siro di Milan, pada 15 April, 2022. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Baca juga: Hasil Liga Inggris Tadi Malam: Chelsea Menang Dramatis, Liverpool Jadi Penguasa Derby Merseyside

Baca juga: Liverpool Menuju Penguasa Eropa: Intelegensi Klopp, Money Ball Michael Edward, Pengaruh Rangnick

Kini, dengan kepercayaan diri yang lebih berlipat sekaligus telah gugurnya mereka di Liga Champions membuat Sandro Tonali dan kolega dapat lebih fokus bermain di Liga Italia.

Dalam daftar skuat, Pioli memang tak memiliki barisan pemain baru yang namanya begitu mentereng.

Berita Rekomendasi

Namun, chemistry yang terjalin antar pemain Rossoneri musim ini mampu membuat AC Milan tampil menjanjikan di Liga Italia.

Khususnya di lini tengah, pakem 4-2-3-1 dengan permainan pragmatis Stefano Pioli menghadirkan keseimbangan permainan AC Milan.

Franck Kessie, Sandro Tonali, dan Ismael Bennacer bahu membahu mengawal serangan lawan sekaligus menciptakan peluang berbahaya bagi Rossoneri.

Nama yang disebutkan pertama adalah gelandang cerdas yang memiliki visi bermain tinggi.

Per catatan FBref, ia menjadi pemain AC Milan dengan jumlah operan teringgi di kotak penalti dengan rata-rata 3.34 per pertandingannya.

Baca juga: Daftar Top Skor Liga Inggris: Trio Liverpool Mendominasi, Cristiano Ronaldo Kejar Son Heung-min

Ia adalah ball playing midfielder sekaligus trequartista yang menjadi tulang punggung AC Milan selama dua musim ini hingga mampu lolos ke zona Liga Champions dan bersaing meraih scudetto.

Meskipun sering melakukan umpan beresiko, rata-rata passing pemain berusia 25 tahun tersebut cukup apik, yaitu berada di angka 88.11% per pertandingannya.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas