Jadwal Real Madrid vs Liverpool di Final Liga Champions, Misi Terselubung Perebutan Ballon d'Or
Laga final Liga Champions antara Real Madrid vs Liverpool dijadwalkan akan digelar pada hari Minggu, 29 Mei 2022 mendatang.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Sebagaimana misal Mane yang menjalani musim luar biasa baik di level timnas maupun klub.
Di level timnas, Mane secara brilian mampu membawa Timnas Senegal meraih gelar juara Piala Afrika dan mengamankan satu tiket berlaga di putaran final Piala Dunia 2022.
Mane mampu tampil tak kalah hebat bersama Liverpool musim ini di level klub.
Torehan 20 gol dan 3 assist dari 45 laga bukanlah catatan yang mengecewakan bagi pemain sekelas Mane.
Di usainya yang sudah menginjak 30 tahun, Mane kerapkali hadir menjadi sosok pembeda hasil akhir pertandingan yang menentukan kemenangan Liverpool.
Jika ia mampu mengantarkan Liverpool meraih quadruple, bukan tidak mungkin ia menjadi kandidat terkuat peraih Ballon d'Or musim ini.
Begitupula dengan Mohamed Salah yang tampil meledak bersama Liverpool pada musim ini.
Meskipun gagal mempersembahkan trofi bersama Timnas Mesir, konsistensi Salah sudah tak perlu diragukan lagi di level klub.
Koleksi 30 gol dan 14 assist dari 45 laga bersama Liverpool menjadi buktinya.
Salah saat ini tercatat masih menjadi top skor sementara Liga Inggris dengan perolehan 22 gol.
Jika mampu mempertahankan performa terbaiknya dan membantu Liverpool meraih banyak gelar musim ini, bukan tidak mungkin Salah juga menjadi kandidat kuat peraih Ballon d'Or musim ini.
Dan nama terakhir yang punya peluang terbesar meraih Ballon d'Or jika timnya memenangkan gelar Liga Champions adalah Karim Benzema.
Koleksi 43 gol dari 43 laga bersama Real Madrid, termasuk 15 gol di panggung Liga Champions, membuat Benzema layak diunggulkan meraih Ballon d'Or tahun ini.
Apalagi Benzema telah membantu Real Madrid memastikan diri sebagai pemenang Liga Spanyol pada musim ini.