Hasil Man City vs Aston Villa di Babak 1, Pasukan Steven Gerrard Unggul 0-1, Guardiola Gelisah
Hasil babak pertama Manchester City vs Aston Villa Liga Inggris pekan 38 selesai dengan skor 0-1, Minggu (22/5/2022) malam.
Penulis: deivor ismanto
Editor: Claudia Noventa
Sayangnya, sontekan Gabjes masih jauh menyamping dari gawang Aston Villa.
Memiliki barisan pemain yang memiliki kecepatan, The Villans bukannya tanpa peluang.
Justru sebaliknya, anak buah Gerrard itu sukses mencuri gol lewat sundulan kepala Matty Cash yang menyambut umpan manja dari Lucas Digne yang melakuakn fenetrasi lewat sisi kiri.
Gol tercipta untuk keunggulan Aston Villa tepat di menit 37'
Tertinggal satu gol membuat serangan City semakin ugal-ugalan.
Hal itu membuka celah di pertahanan The Citizens yang dihuni Fernandinho dan Laporte.
Watkins dan Coutinho hampir saja menjebol gawang City yang untuk kedua kalinya.
Sayang, sontekan dua pemain cepat itu masih mampu diblok dan menyamping dari gawang Ederson.
Hingga peluit panjang dibunyikan oleh wasit, tak ada gol tambahan dari para pemain Man City dan Aston Villa.
Skor 0-1 untuk keunggulan tim tamu, The Villans menutup jalannya pertandingan di babak pertama.
Wajah Pep Guardiola tak bisa bohong, ia pergi ke lorong stadion dengan wajah gelisah dan paniknya.
Susunan Pemain Manchester City vs Aston Villa:
Manchester City (4-3-3)
Pelatih: Pep Guardiola
Kiper: Ederson Belakang: Cancelo, Stones, Laporte, Fernandinho, Tengah: Rodri, De Bruyne, Silva, Depan: Mahrez, Jesus, Foden.
Aston Villa (4-3-2-1)
Pelatih: Steven Gerrard
Kiper: Olsen Belakang: Cash, Chambers, Mings, Digne, Tengah: Ramsey, Luiz, McGinn; Buendia, Coutinho Depan: Watkins
(Tribunnews.com/Deivor)