Hasil UEFA Nations League Tadi Malam: Spanyol Digdaya, Portugal Terkapar Tanpa Cristiano Ronaldo
Hasil berbeda dituai dua negara adidaya Spanyol dan Portugal pada gelaran UEFA Nations League, Selecao das Quinas memble tanpa Ronaldo.
Penulis: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Berikut rekap hasil pertandingan UEFA Nations League yang merampungkan sejumlah laga, Minggu (12/6/2022) hingga Senin (13/6/2022) dini hari WIB.
Raihan berbeda diraih Spanyol dan Portugal pada ajang UEFA Nations League kali ini.
La Furia Roja -Spanyol- sukses mengantongi tiga poin seusai membungkam perlawanan Republik Ceko.
Sedangkan Portugal yang tak diperkuat Cristiano Ronaldo harus menelan malu takluk di kandang Swiss
Baca juga: Hasil UEFA Nations League: Bungkam Republik Ceko, Timnas Spanyol Kudeta Posisi Ronaldo Cs
Baca juga: HASIL AKHIR Swiss vs Portugal di UEFA Nations League: Portugal Ditundukkan Swiss 1-0
Hasil UEFA Nations League Tadi Malam
Slovenia 2-2 Serbia
Norwegia 3-2 Swedia
Spanyol 2-0 Republik Ceko
Swiss 1-0 Portugal
Malta 1-0 San Marino
Yunani 2-0 Kosovo
Dominasi Spanyol atas Ceko Berlanjut
Spanyol mampu mengalahkan Republik Ceko 2-0 dalam lanjutan UEFA Nations League. Dua gol La Furia Roja lahir dari Carlos Soler dan Pablo Sarabia.
Kemenangan 2-0 atas Ceko membuat Spanyol ke puncak klasemen dengan delapan angka. Mereka menggusur Portugal dengan keunggulan satu angka
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.