Prediksi Susunan Pemain MU vs Melbourne Victory: Ten Hag Beri Maguire Kesempatan Unjuk Gigi
Dalam laga Manchester United menghadapi Melbourne Victory, Harry Maguire diberi waktu unjuk gigi oleh Erik Ten Hag selama setengah babak.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag akan memberi kesempatan tampil kepada Harry Maguire dalam pertandingan pramusim Liga Inggris melawan Melbourne Victory, Jumat (15/7/2022) sore ini.
Duel antara Manchester United vs Melbourne Victory dijadwalkan kick off mulai pukul 17.05 WIB.
Dalam laga menghadapi Melbourne Victory, Harry Maguire diberi waktu unjuk gigi oleh Erik Ten Hag selama setengah babak.
Baca juga: Jadwal Manchester United vs Melbourne Victory di Pramusim Liga Inggris: Nani Ingin Bermain Lawan MU
Harry Maguire dapat menjadikan kesempatan ini untuk menarik hati Ten Hag agar musim depan bisa mengunci tempat di starting eleven.
Sebelumnya, Ten Hag telah melihat kemampuan beberapa pemain bertahan MU saat Maguire absen karena cedera ringan.
Ten Hag melihat kemampuan pemain bertahannya ketika membua pramusim Liga Inggris dengan mengalahkan Liverpool 4-0.
Kala itu posisi bek tengah diisi oleh duet Raphael Varane bersama Victor Lindelof.
Kemudian selepas turun minum, Ten Hag mencoba Eric Bailly yang ditandemkan dengan Alex Telles.
Permainan Varane, Lindelof, Bailly dan Telles terbilang cukup memuaskan lantaran berhasil menjaga gawang MU agar tidak dibobol Liverpool.
Kini pada pertandingan MU vs Melbournen bisa menjadi momentum Maguire tampil mengesankan dihadapan arsitek asal Belanda tersebut.
“Dia tersedia,”buka Erik Ten Hag dikutip dari laman Manutd.
“Kita akan lihat [berapa lama]. Saya pikir dia bisa bermain setengah pertandingan," tambahnya.
Maguire kemungkinan diberi waktu bermain pada babak kedua guna menambah kekuatan sektor pertahanan MU.
Ten Hag sepertinya tertarik mempertahankan duet Varane dan Lindelof pada awal laga.