Saling Serang Pelatih Arema FC dan Borno FC Soal Taktik Parkir Bus Mirip Cekcok Conte dan Klopp
Situasi yang setara dengan cekcok Almeida-Seslija di atas adalah ribut-ribut antara Juergen Klopp dan Antonio Conte.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Saling Serang Pelatih Arema FC dan Borno FC Soal Taktik Parkir Bus Mirip Cekcok Conte dan Klopp
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Arema FC Eduardo Almeida dan Pelatih Borneo FC Milomir Seslija terlibat perang pernyataan seusai laga leg pertama Final Piala Presiden 2022.
Cekcok Almeida dan Milo itu terkait taktik yang diterapkan Arema FC saat menang 1-0 dari Barito FC di Stadion Kanjuruhan, Kamis (14/7/2022).
Milo menilai, Almeida menerapkan negative football dengan menempatkan hampir seluruh pemain di lini pertahanan Arema FC.
Sebuah hal yang menurut Milo tak menyuguhkan permainan menarik bahkan di hadapan puluhan ribu Aremania.
Baca juga: Eduardo Almeida Pakai Taktik Parkir Bus di Arema FC, Pelatih Borneo FC: Kasihan Aremania
Baca juga: Milo-Almeida Panas, Arema FC Dituding Parkir Bus Saat Bekap Borneo FC di Final Piala Presiden 2022
Saling menyerang Milo dan Almeida lewat pernyataan usai final Piala Presiden ini disebut mirip cekcok Juergen Klopp vs Antonio Conte.
Milomir Seslija gusar melihat taktik Arema FC yang tampil bertahan untuk mengamankan trofi Piala Presiden 2022.
Arema FC memang baru saja mengalahkan Borneo FC dengan skor minimalis 1-0 pada leg pertama final Piala Presiden 2022,
Borneo FC asuhan Milomir Seslija yang digdaya di sepanjang turnamen dibuat "mandul" oleh Arema FC yang kukuh bertahan.
Seusai pertandingan, Milo terang-terangan mengkritik taktik yang dipakai koleganya dari Portugal.
"Sepanjang pertandingan, Arema bermain bertahan," sesal Milo (14/7/2022).
"Saya tidak bisa membayangkan bagaimana bisa mereka bermain seperti itu di hadapan puluhan ribu pendukungnya?" sambungnya.
"Kami terus-terusan menguasai pertandingan, sementara mereka bertahan, Arema pakai strategi parkir bus," tandasnya.
Eduardo Almeida pun membela diri dengan menyatakan tim yang meraih kemenangan adalah Arema FC.