Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

3 Calon Kuda Hitam Liga Inggris 2022/2023: Eks Juru Taktik Liverpool & Man United Tebar Ancaman

Selalu terdapat persaingan yang ketat di Liga Inggris untuk memperebutkan posisi papan atas klasemen dan bermain di kompetisi eropa.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Claudia Noventa
zoom-in 3 Calon Kuda Hitam Liga Inggris 2022/2023: Eks Juru Taktik Liverpool & Man United Tebar Ancaman
AFP/OLI SCARFF
3 Calon Kuda Hitam Liga Inggris 2022/2023: Eks Juru Taktik Liverpool & Man United Tebar Ancaman - Leicester City dari Irlandia Utara Brendan Rodgers menyaksikan pertandingan sepak bola perempat final Piala Liga Inggris antara Liverpool dan Leicester City di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 22 Desember 2021. (Photo by Oli SCARFF / AFP) / RESTRICTED TO EDITORIAL USE. No use with unauthorized audio, video, data, fixture lists, club/league logos or 'live' services. Online in-match use limited to 120 images. An additional 40 images may be used in extra time. No video emulation. Social media in-match use limited to 120 images. An additional 40 images may be used in extra time. No use in betting publications, games or single club/league/player publications. / 

TRIBUNNEWS.COM - Liga Inggris diakui sebagai Liga paling kompetitif di eropa bahkan dunia.

Lima hari lagi atau tepatnya pada tanggal 6 Agustus 2022, Liga Inggris musim 2022/2023 bakal kembali digelar.

Selalu terdapat persaingan yang ketat di Liga Inggris untuk memperebutkan posisi papan atas klasemen dan bermain di kompetisi eropa.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Pertama: Manchester United, Liverpool dan Chelsea Diunggulkan

Fans Manchester City merayakan saat mereka menyerbu lapangan pada akhir pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Aston Villa di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 22 Mei 2022. - Manchester City mempertahankan gelar dan menang Liga Utama Inggris. (Photo by Oli SCARFF / AFP)
Fans Manchester City merayakan saat mereka menyerbu lapangan pada akhir pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Aston Villa di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 22 Mei 2022. - Manchester City mempertahankan gelar dan menang Liga Utama Inggris. (Photo by Oli SCARFF / AFP) (AFP/OLI SCARFF)

Apalagi Liga Champions, kompetisi itu menjadi impian bagi tim-tim elit di Liga Inggris, gelontoran dana berlimpah rela dikeluarkan guna mendongkrak posisi tim untuk bermain dalam ajang paling bergengsi di eropa tersebut.

Tim “big six” selalu menjadi favorit untuk memperebutkan empat tempat yang tersedia, adalah Manchester City, Manchester United, Chelsea, Liverpool, Arsenal dan Tottenham Hotspur.

Namun langkah mereka tak selalu mulus, padatnya jadwal dan kerasnya persaingan membuat beberapa tim yang disebutkan di atas seringkali menemui jalan terjal.

Tim-tim kuda hitam di luar "big six' pun mulai menunjukkan taringnya, kepercayaan diri tinggi serta kedalaman skuad yang dimiliki menjadi modal mereka untuk bersaing di papan atas dan meraih satu tiket Liga Champions.

BERITA REKOMENDASI

Pertanyaannya, siapakah tim kuda hitam tersebut?

West Ham United

Manajer West Ham United asal Skotlandia David Moyes mengikuti aksi tim asuhannya dari pinggir lapangan saat pertandingan leg kedua semifinal Liga Europa UEFA Eintracht Frankfurt v West Ham United di Frankfurt, Jerman barat pada 5 Mei 2022.
(Photo by CHRISTOF STACHE / AFP)
Manajer West Ham United asal Skotlandia David Moyes mengikuti aksi tim asuhannya dari pinggir lapangan saat pertandingan leg kedua semifinal Liga Europa UEFA Eintracht Frankfurt v West Ham United di Frankfurt, Jerman barat pada 5 Mei 2022. (Photo by CHRISTOF STACHE / AFP) (CHRISTOF STACHE / AFP)

Kiprah West Ham di Liga Inggris sudah melejit sejak dua musim terakhir, di tangan David Moyes, tim asal London tersebut dipoles menjadi tim unggulan yang namanya mulai diperhitungkan.

Dua musim lalu (2020/2021), The Hammers berhasil finish di peringat enam klasemen Liga Inggris dan berhak atas satu tiket menuju kompetisi Liga Eropa.

Mereka finish di atas dua tim mentereng asal London lainnya yaitu, Arsenal dan Tottenham Hotspur.


Bisa dibilang, David Moyes adalah pengangkat derajat West Ham, di musim 2019/2020, Moyeslah yang menyelamatkan The Hammers dari jurang degradasi.

Ia datang sebagai juru selamat menggantikan Manuel Pellegrini yang dianggap tak becus menukangi tim yang bermarkas di Stadion Olimpiade London tersebut.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
5
Aston Villa
9
5
3
1
16
11
5
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas