Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Man City Siap Guyur AC Milan Triliunan Buat Rafael Leao, Maldini Buka-bukaan Soal Minat Chelsea

Manchester City rupanya juga tertarik memboyong Rafael Leao dari AC Milan dan siap menebus sang pemain dengan nominal fantastis. Chelsea ketelikung?

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Man City Siap Guyur AC Milan Triliunan Buat Rafael Leao, Maldini Buka-bukaan Soal Minat Chelsea
tangkap layar twitter @manchestriconic
Penyerang sayap AC Milan, Rafael Leao dilaporkan juga menarik minat dari Manchester City yang kabarnya siap membayar hingga Rp 80 juta euro atau sekitar Rp 1,187 triliun demi membawa sang bintang ke Etihad Stadium. Selain Manchester City, Chelsea juga meminati jasa Rafael Leao. 

Man City Siap Guyur Milan Triliunan Buat Leao, Maldini Buka-bukaan Soal Minat Chelsea

TRIBUNNEWS.COM - Tugas AC Milan terhadap situasi kontrak penyerang sayap andalannya, Rafael Leao, semakin berat.

Peforma Rafael Leao yang kontraknya akan berakhir pada Juni 2024 mendatang, dilaporkan memunculkan minat baru  dari klub raksasa Liga Inggris, Manchester City.

Sebelumnya, laporan jurnalis Sky Sports Italia, Gianluca Di Marzio seperti dilansir Football Daily (via MilanNews) menyebut, minat besar juga datang dari Chelsea yang menyodorkan segepok uang cash dengan nominal 70 juta hingga 80 juta euro ke Milan buat transfer Rafael Leao tepat di akhir jendela transfer musim panas yang ditutup pada 1 September kemarin.

Baca juga: Chelsea Bakal Kembali Buat Leao, Milan Cari Penyerang Serba Guna, Jonathan David atau Noah Okafor?

Saat itu, Milan merespons dengan sangat tegas, menolak tawaran berapapun karena tidak ada waktu untuk mencari pengganti dan menyelesaikan negosiasi sebesar itu.

Namun, penolakan Milan disebutkan tak membuat minat The Blues redup.

Kini, Di Marzio (via Manchester Evening News) juga mengklaim bahwa pelatih Manchester City, Pep Guardiola tertarik untuk mengontrak Rafael Leao.

Berita Rekomendasi

Minat The Cityzens merujuk pada situasi kalau mereka tidak benar-benar mendapatkan pengganti yang ideal dari Raheem Sterling, yang ironisnya hengkang ke Chelsea.

Rafael Leao, penyerang sayap asal Portugal, peraih MVP Serie A Liga Italia musim lalu sangat diminati seiring peformanya yang kian mengilap musim ini.

Penyerang sayap AC Milan, Rafael Leao xxxx
Penyerang sayap AC Milan, Rafael Leao dilaporkan juga menarik minat dari Manchester City yang kabarnya siap membayar hingga Rp 80 juta euro atau sekitar Rp 1,187 triliun demi membawa sang bintang ke Etihad Stadium. Selain Manchester City, Chelsea juga meminati jasa Rafael Leao.

Sejauh ini di Milan, dia sudah mencetak 14 gol dan 12 assist dalam 42 penampilan di semua kompetisi.

Tak mengherankan jika makin banyak klub besar meminatinya.

Adapun bagi Milan, situasi ini membuat upaya mereka untuk mengikat kontrak Rafael Leao, menjadi lebih menantang.

Milan berniat memperpanjang masa kerja pemain bintangnya itu di San Siro hingga 2027 mendatang. Ongkosnya juga tak main-main, Milan bisa merogoh kocek hingga Rp 1 triliun demi menaikkan gaji Leao hingga 7 juta euro per musim.

Baca juga: Milan Habiskan Nyaris Rp 1 T Buat Leao, Rasa Cinta Tonali Buat Merah-Hitam, Showtime Divock Origi

Apakah Perpanjangan Kontrak Rafael Leao Lebih Rumit dari yang Lainnya?

Direktur teknik AC Milan, Paolo Maldini dan Manager Tim, Fredric Massara menjadi dua sosok mastermind di balik solidnya skuad AC Milan di Serie A musim 2021/2022 di bawah asuhan Stefano Pioli.
Direktur teknik AC Milan, Paolo Maldini dan Manager Tim, Fredric Massara menjadi dua sosok mastermind di balik solidnya skuad AC Milan di Serie A musim 2021/2022 di bawah asuhan Stefano Pioli. (Tangkap Layar/Milan Worldwide)

Direktur AC Milan Paolo Maldini telah mengkonfirmasi bahwa manajemen tengah berupaya memperbarui kontrak tiga pemain muda yang menjadi aset berharga klub.

Ketiga pemain itu adalah, penyerang sayap Rafael Leao, gelandang tengah Ismael Bennacer, dan bek Pierre Kalulu.

Sebelumnya, manajemen Rossoneri sudah mengamankan perpanjangan kontrak terhadap sejumlah pilar kunci lainnya macam Rade Krunic dan Sandro Tonali.

Tetapi Maldini dan Ricky Massara tidak akan berhenti di situ dan mereka berharap untuk mengamankan kontrak jangka panjang dari pemain lain yang mereka anggap sebagai pilar proyek Rossoneri.

Bebricara jelang laga Milan vs Dinamo Zagreb, seperti dilansir MilanNews, Maldini berbicara tentang perpanjangan kontrak Rafael Leao.

Maldini menyebut, upaya Milan sudah dilakukan selama beberapa waktu belakangan ini. 

Begitu juga dengan perpanjangan kontrak Bennacer dan Kalulu. Maldini menyebut, tiap pemain punya tingkat kesulitan yang relatif, tak ada yang bisa dibilang lebih mudah atau lebih rumit.

“Kami sudah mulai membicarakannya (perpanjangan kontrak) selama beberapa waktu dengan Leao, Bennacer, dan Kalulu. Apakah Leao lebih rumit? Setiap pembaruan (kontrak) bisa lebih rumit atau lebih mudah. Kemauan para pemain hanya mengikuti, keinginan klub lah yang utama,” kata Paolo Maldini.

Blak-blakan Soal Minat Chelsea Terhadap Rafael Leao

Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini
Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini menjelaskan, terkait minat Chelsea terhadap Rafael Leao.

Paolo Maldini juga blak-blakan soal kabar minat Chelsea terhadap Rafael Leao yang isunya sudah berani menawar hingga 80 juta euro ke Rossoneri buat sang pemain pada deadline day jendela transfer musim panas kemarin.

Rafael Leao dikaitkan dengan kepindahan ke Chelsea musim panas ini tetapi laporan itu tidak pernah dikonfirmasi oleh media Italia.

Belakangan, Paolo Maldini menjelaskan situasi terkait minat Chelsea terhadap Rafael Leao tersebut.

Seperti diketahui, pemain sayap Portugal itu bermain dari awal saat Rossoneri mengalahkan Dinamo Zagreb yang berkahir 3-1 untuk kemenangan Milan tadi malam.

Pada laga itu, Leao kembali membuktikan betapa pentingnya peran dia bagi Milan dengan menorehkan assist dan juga memenangkan sebuah penalti yang berujung gol bagi rossoneri.

Dilansir Mediaset, Paolo Maldini tak menyangkal ada ketertarikan dari Chelsea terhadap Rafael Leao.

Namun, Chelsea tak pernah mengirimkan tawaran resmi. Pendekatan yang dilakukan Chelsea hanya bersifat informal, dan itu langsung ditolak Milan.

Maldini juga menyiratkan optimisme kalau Rafael Leao cenderung bertahan bersama Milan lantaran di klub Merah-Hitam ini lah kemampuannya sebagai seorang pemain bisa makin berkembang ke level yang lebih tinggi.

“Rafa tahu bahwa untuk menjadi lebih kuat, solusinya adalah tetap bersama kami. Kami adalah tim muda dan berkembang. Kami berniat untuk melakukan hal-hal besar dan tumbuh bersamanya. Jika dia kemudian mencapai level yang lebih tinggi dari Milan, kami bisa memikirkannya. Tawaran resmi dari Chelsea tidak pernah datang, tetapi pada tingkat informal itu terjadi. Tentu saja ditolak,” ujarnya seperti dikutip SempreMilan.it.

Leao akan absen dalam pertandingan Milan melawan Napoli pada Minggu malam karena ia akan menjalani skorsing atas kartu merah yang dia terima di laga kontra Sampdoria.

Dia dikeluarkan dari lapangan melawan Sampdoria setelah menerima dua kartu kuning, yang pertama telah menjadi perdebatan sengit sejak itu. (oln/*/SM)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas