Kemenangan Dua Kali Timnas Indonesia atas Curacao Jadi Sorotan FIFA, Garuda Dekati Ranking Malaysia
FIFA menyoroti, Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong dua kali mempecundangi Curacao yang punya ranking FIFA lebih tinggi.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Jika diperjelas, Indonesia meraih 7,41 pada laga perdana dan 7,30 pada pertemuan kedua kontra Curacao.
Sebelumnya, Indonesia memiliki 1.019,19 poin dan bertengger di posisi ke-155 FIFA.
Jika dijumlah dengan perolehan 14,71 poin, Indonesia kini memiliki 1.033,9 poin.
Kemudian, jumlah poin itu berimbas pada ranking FIFA timnas Indonesia.
Indonesia diprediksi naik ke posisi ke-151 di bawah Liberia (1051,25 poin).
Prediksi itu dengan catatan negara di atasnya tidak meraup poin pada FIFA Matchday bulan September.
Namun, berdasarkan catatan Footy Rank, Indonesia hanya naik di peringkat ke-152.
Alasannya karena Andorra meraup 6,50 poin dan ikut naik peringkat.
Secara ranking FIFA di Asia Tenggara, timnas Indonesia masih di bawah Vietnam (97), yang sekaligus tertinggi di ASEAN, Thailand (111), Filipina (134).
Rival serumpun Timnas Indonesia, kini makin dekat dalam jangkauan Garuda, Malaysia kini berada dalam ranking FIFA di posisi 148.