2 Kecemasan Besar Bima Sakti Jelang Duel Timnas U17 Indonesia vs Malaysia
Pelatih Timnas U17 Indonesia, Bima Sakti memiliki kecemasan jelang duel skuad asuhannya melawan Malaysia di Kualifikasi Piala Asia U17 2023
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Timnas U17 Indonesia bersiap menghadapi Malaysia di laga terakhir Grup B Kualifikasi Piala Asia U17 2023.
Duel klasik Timnas U17 Indonesia vs Malaysia akan berlangsung pada Minggu (9/10/2022) pukul 20.00 WIB di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat.
Jelang duel pamungkas ini, pelatih Timnas U17 Indonesia, Bima Sakti dilanda kekhawatiran besar.
Baca juga: Live Streaming Timnas U17 Indonesia vs Malaysia Kualifikasi Piala Asia U17 2023, Tonton di HP
Ia mencemaskan dua hal dalam skuad asuhannya yang bersiap menghadapi sang rival bebuyutan.
Hal pertama yang menjadi kekhawatiran sang pelatih adalah terkait kondisi kebugaran para pemainnya.
Sebagaimana diketahui, Timnas U17 Indonesia menjalani jadwal yang sangat padat di Kualifikasi Piala Asia U17 2023 kali ini.
Skuad Garuda cuma punya satu hari untuk jeda istirahat.
Setelah itu mereka harus bertempur lagi di atas lapangan demi tiga poin yang berharga.
Bima Sakti dan tim pelatih tentu sudah menyiapkan segala sesuatu agar para pemain cepat pulih.
Ia berharap kelelahan yang melanda para pemain tak mempengaruhi performa di atas lapangan kala meladeni Malaysia.
"Ya memang kita harus banyak perbaikan ya untuk lawan Malaysia," ungkap Bima Sakti dikutip dari BolaSport.
"Memang itu pertandingan final untuk laga besok (hari ini) kita akan evaluasi banyak."
"Dan kita akan menyiasati agar para pemain bisa cepat pulih," sambungnya.
Selain kondisi kebugaran, pelatih Bima Sakti juga masih mencemaskan hal lain.