Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Chelsea vs Dinamo Zagreb Liga Champions, The Blues Usung Misi Balas Dendam & Pesta Gol

Chelsea akan mengusung misi balas dendam dan pesta ketika menghadapi Dinamo Zagreb pada matchday terakhir Liga Champions grup E.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Prediksi Skor Chelsea vs Dinamo Zagreb Liga Champions, The Blues Usung Misi Balas Dendam & Pesta Gol
Joe Klamar / AFP
Tim Chelsea berpose untuk foto grup sebelum pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions. Laga Chelsea vs Dinamo Zagreb diprediksi jadi milik The Blues. 

TRIBUNNEWS.COM - Berbagai situs prediksi skor menempatkan Chelsea sebagai favorit meraih tiga poin dalam laga melawan Dinamo Zagreb, Kamis (3/11/2022) dini hari.

Pertandingan Chelsea vs Dinamo Zagreb yang berlangsung di Stamford Bridge pukul 03.00 WIB, diprediksi dengan skor 3-0 (Hardtackle), 2-0 (Sportsmole), dan 1-1 (Whoscored) .

Keseruan Chelsea vs Dinamo Zagreb saling sikut mengamankan kemenangan dapat disaksikan secara live streaming Vidio.com.

Gelandang Chelsea asal Jerman Kai Havertz (tengah) merayakan setelah mencetak gol dengan rekan satu timnya selama pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA antara RB Salzburg dan Chelsea FC di Salzburg, Austria pada 25 Oktober 2022.
Joe Klamar / AFP
Gelandang Chelsea asal Jerman Kai Havertz (tengah) merayakan setelah mencetak gol dengan rekan satu timnya selama pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA antara RB Salzburg dan Chelsea FC di Salzburg, Austria pada 25 Oktober 2022. Joe Klamar / AFP (Joe Klamar / AFP)

Baca juga: Prediksi Chelsea vs Dinamo Zagreb Liga Champions, Kebangkitan The Blues, Siasat Potter Lawan Arsenal

Prediksi Skor

Hardtackle: Chelsea 3-0 Dinamo Zagreb

Sportsmole: Chelsea 2-0 Dinamo Zagreb

Whoscored: Chelsea 1-1  Dinamo Zagreb

Berita Rekomendasi

Chelsea Usung Misi Revans

Chelsea pada pertemuan pertama harus mengakui kemenangan Dinamo Zagreb dengan skor tipis 1-0.

Skuad berjuluk The Blues menyerah di kandang Dinamo Zagreb lewat gol tunggal Mislav Orsic.

Kekalahan The Blues tersebut terjadi di era pelatih sebelumnya Thomas Tuchel.

Kini, The Blues bisa mengusung misi balas dendam dengan pelatih yang berbeda yakni Graham Potter.


Peforma The Blues di bawah tangan Potter terbilang cukup menjanjikan.

Buktinya The Blues memimpin klasemen grup E dengan 10 poin dan dipastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas