Rekap Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga 1 2022: Bali United Tempel PSM, Pato Masih Paling Gacor
Rekap hasil pertandingan Liga 1 2022 hari ini, Senin (6/12/2022) lengkap klasemen dan top skor. Bali United panaskan persaingan gelar juara.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Wahyu Gilang Putranto
9 gol - David Da Silva (Persib Bandung)
7 gol - Ilija Spasojevic (Bali United)
6 gol - Lulinha (Madura United)
5 gol - Gustavo Tocantis (Persikabo 1973)
Jalan Pertandingan Madura United vs PSIS Semarang
Madura United yang bertindak sebagai tuan rumah tampil menekan sejak menit awal.
Dipimpin Beto Goncalves, dalam 10 menit awal babak pertama, Madura United tercatat menghasilkan tiga peluang emas.
Adalah Cleberson, Beto Goncalvez dan Ronaldo Kwateh secara bergiliran mengancam gawang PSIS Semarang kawalan Wahyu Tri Nugroho.
Lepas dari 10 menit babak pertama, PSIS Semarang.
Peluang emas dimiliki PSIS Semarang di menit ke-13. Diawali dengan Hari Nur Yulianto yang berhasil merebut bola akibat salah umpan yang dilakukan Madura United, striker asal Kendal ini memberikan umpan cut-back kepada Guntur Triaji.
Sayang, sepakan Guntur masih bisa diantisipasi kiper Madura United, Rendy Oscario.
Memasuki meni ke-20, tensi pertandingan kian meninggi. Jual beli serangan diperlihatkan kedua tim.
Taisei Marukawa yang sepanjang 20 menit tak kelihatan kontribusinya, mencoba membuat gebrakan.
Pada menit ke-21, mantan pemain Persebaya Surabaya ini melepas tembakan dari luar kotak penalti.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.