Hasil Persik Kediri vs Persis Solo Liga 1: Rodriguez Cetak Brace, Laskar Sambernyawa Menang 1-3
Hasil akhir Persik Kediri vs Persis Solo pekan 17 Liga 1 2022, Sabtu (23/12/2022) berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan Laskar Sambernyawa.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir Persik Kediri vs Persis Solo pekan 17 Liga 1 2022, Sabtu (23/12/2022).
Berlangsung di Maguwoharjo, laga Persik Kediri vs Persis Solo berakhir dengan skor 1-3.
Persis Solo sukses meraih kemenangan lewat brace Fernando Rodriguez dan gol Ryo Matsumura. Sedangkan Persik mendapatkan satu gol hiburan melalui Faris Aditama.
Dengan kemenangan tersebut, Persis Solo naik ke posisi 12 klasemen sementara Liga 1 2022 dengan 19 poin.
Sementara itu, Persik Kediri tenggelam di dasar klasemen dengan 10 poin.
Baca juga: Susunan Pemain Persik Kediri vs Persis Solo Liga 1: Adu Tangguh Kartika Ajie vs Gianluca Pandeynuwu
Jalannya Laga
Babak 1
Pelatih Persik Kediri, Divaldo Da Silva, memakai formasi 4-2-3-1.
Sementara itu, pelatih Persis Solo, Leonardo Medina, menempatkan formasi 4-3-3.
Pertandingan baru berjalan satu menit, Persis Solo sukses memberikan ancaman untuk Persik Kediri.
Namun, Arthur Kurniawan sukses menyapu bola di daerah penalti Persik Kediri.
Sampai menit ke-5, kedua tim masih belum bisa memberikan ancaman yang berarti.
Kedua tim tampaknya masih berusaha menemukan permainan terbaiknya.
Pada menit ke-7, Persik Kediri unggul lebih dulu lewat gol Faris Aditama.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.