Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia Incar Kemenangan, Rekor Clean Sheet Thailand Terancam
Timnas Indonesia akan memanfaatkan laga kandang kedua Grup A Piala AFF 2022 untuk merampas kemenangan dari tangan Thailand.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Hal tersebut demi mewujudkan ambisi Timnas Indonesia meraih kemenangan atas Thailand.
Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia dipastikan mengandalkan pemain terbaiknya demi mendapatkan 3 poin.
Terutama dalam pemilihan barisan tengah dan penyerangan. Arsitek asal Korea Selatan itu kemungkinan menugaskan Egy Maulana sebagai playmaker.
Tugas Kambuaya bakal dibantu Witan Sulaeman bersama Dendy Sulistyawan yang menyerah sisi pertahanan Thailand.
Sementara Ilija Spasojevic bisa berdiri sebagai ujung tombak untuk menjadi pemantul maupun finishing.
Adapun dua poros gelandang bisa ditempati Marc Klok dengan Syahrian Abimanyu yang bisa mengirimkan distribusi bola ke Egy maupun dua winger Timnas Indonesia.
Pemenang laga Timnas Indonesia vs Thailand dipastikan satu kakinya ke Semifinal Piala AFF 2022.'
Pasalnya, Timnas Indonesia dan Thailand sama-sama mengoleksi 6 poin. Yang membedakan cuma agresivitas gol.
Thailand memimpin Grup A Piala AFF 2022 dengan 6 poin dan rasio 9 gol. Sedangkan Timnas Indonesia menyusul tempat kedua dengan poin sama dan rasio 8 gol.
Menarik dinantikan hasil perjuangan Timnas Indonesia melawan Thailand sore nanti.
(Tribunnews.com/Ipunk)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.