Jadwal Liga Italia Pekan 21: Inter Milan vs AC Milan, Juventus dan Napoli Away
Berikut Jadwal Liga Italia giornata atau pekan 21 akan tersaji mulai Sabtu (4/2/2023) hingga Rabu (8/2/2023) mendatang.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Liga Italia giornata atau pekan 21 akan tersaji mulai Sabtu (4/2/2023) hingga Rabu (8/2/2023) mendatang.
Terdapat Derbi Milan pada pekan ini antara Inter Milan vs AC Milan pada Senin (6/2/2023) dini hari.
Pada pekan ini baik Napoli dan Juventus bakal lakoni laga away.
Keseruan laga Liga Italia giornata 21 dapat anda saksikan melalui live streaming via beIN Sports dan Vidio.com.
Baca juga: Liga Italia - Bikin Pening AC Milan, Rafael Leao Berulah Minta Diobral Murah
Berikut Jadwal Liga Italia Giornata 21:
Sabtu, 4 Februari 2023
Pukul 21.00 WIB - Cremonese vs Lecce
Minggu, 5 Februari 2023
Pukul 00.00 WIB - AS Roma vs Empoli
Pukul 02.45 WIB - Sassuolo vs Atalanta
Pukul 18.30 WIB - Spezia vs Napoli
Pukul 21.00 WIB - Torino vs Udinese
Senin, 6 Februari 2023
Pukul 00.00 WIB - Fiorentina vs Bologna
Pukul 02.45 WIB - Inter Milan vs AC Milan
Selasa, 7 Februari 2023
Pukul 00.30 WIB - Verona vs Lazio
Pukul 02.45 WIB - Monza vs Sampdoria
Rabu, 8 Februari 2023
Pukul 02.45 WIB - Salernitana vs Juventus
Sorotan di pekan ke-21 kali ini akan tertuju pada laga big match Derbi Milan pada Senin (6/2/2023) 02.45 WIB.
Pasalnya dua rival sekota bakalan bertemu di San Siro antara Inter Milan vs AC Milan.
AC Milan bakal mengusung misi balas dendam di San Siro.
Sebab di laga terakhir kedua tim tersebut dimenangkan oleh Inter Milan dengan skor mencolok 0-3.
Layak ditunggu derbi panas antara kedua tim tersebut.
Kemudian beberapa tim besar lainnya bakal lakoni laga away.
Adalah Juventus, Napoli, Atalanta dan Lazio yang dijadwalkan bermain untuk laga away.
Juventus bakal bersua dengan Salernitana di Stadio Arechi pada Selasa, 8 Februari 2023 pukul 02.45 WIB.
Sedangkan sang pemuncak klasemen Napoli bakal bertandang ke Alberto Picco yang notabene markas dari Spezia.
Dengan terpaut jauh jika dilihat tabel klasemen Liga Italia, Napoli diprediksi bakal menang mudah.
Napoli sendiri di Liga Italia saat ini mengemas 53 poin dan selisih sebanyak 13 poin dari Inter Milan yang berada diurutan kedua.
(Tribunnews.com/Ali)