Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Klaim Kantongi Dukungan Lebih dari 44 Voters, La Nyalla Pede Bertarung Hingga KLB PSSI

La Nyalla yang juga menjabat sebagai Ketua DPD RI tersebut membeberkan untuk saat ini, H-2 jelang KLB, dirinya sudah mengantongi lebih dari 44 voters

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Klaim Kantongi Dukungan Lebih dari 44 Voters, La Nyalla Pede Bertarung Hingga KLB PSSI
Tribunnews/Abdul Majid
Ketua DPD RI, La Nyalla Mahmud Mattalitti mendaftarkan diri sebagai Calon Ketua Umum PSSI di Kantor PSSI, GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jumat (13/1/2023). 

Klaim Kantongi Dukungan Lebih dari 44 Voters, La Nyalla Pede Bertarung Hingga KLB PSSI

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Calon Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti menegaskan dirinya tetap akan bertarung hingga Kongres Luar Biasa atau Kongres Pemilihan PSSI pada 16 Februari mendatang.

Hal itu ia katakan usai rapat dengan tim suksesnya di Hotel Shangri-La, Sudirman, Jakarta, Selasa (14/2/2023).

“Saya tadi baru selesai rapat timses. Saya mendapatkan laporan dari teman-teman semuanya. Akhirnya saya putuskan saya tetap akan maju pada KLB tanggal 16 dan Insha Allah kita menang,” kata La Nyalla.

Baca juga: Yakin Kalahkan Erick Thohir, La Nyalla: Insya Allah Saya Akan Jadi Ketua Umum PSSI

Mantan Ketua PSSI 2015 tersebut merasa percaya diri karena ia sudah mengenal dengan para voters dan voters sudah mengetahui kinerjanya selama menjadi Ketum PSSI.

La Nyalla berharap voters lainnya yang belum memihak kepadanya bisa lebih jelih lagi dalam memilih pada KLB nanti.

BERITA REKOMENDASI

“Saya punya cara sendiri dan tidak perlu saya sampaikan. Yang jelas kami punya cara sendiri untuk berhubungan dengan mereka (voters), yang jelas mereka itu kan bekas teman-teman saya yang lama. Mereka juga tahu bagaimana kerja saya,” kata La Nyalla.

“Harapan saya, para voters memilih orang-orang yang punya integritas dan kapasitas yang terbaik untuk melaksanakan PSSI baru dengan harapan baru,” harapnya.

Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPD RI tersebut membeberkan untuk saat ini, H-2 jelang KLB, dirinya sudah mengantongi lebih dari 44 dukungan voters.

Calon Ketum PSSI periode 2023-2027, La Nyalla Mattalitti saat diwawancarai usai rapat bersama tim suksesnya di Hotel Shangri-La, Sudirman, Jakarta, Selasa (14/2/2023).
Calon Ketum PSSI periode 2023-2027, La Nyalla Mattalitti saat diwawancarai usai rapat bersama tim suksesnya di Hotel Shangri-La, Sudirman, Jakarta, Selasa (14/2/2023). (tribunnews.com/majid)

Hal itu lah yang juga membuat ia semakin percaya diri dan siap bersaing pada Kongres Pemilihan.

“Kalau saya sudah bilang Insha Allah menang, berarti saya sudah (punya suara) di atas 44. Saya tak perlu sebut berapa pastinya, saya selisih satu yang penting menang,” ujarnya.


Seperti diketahui, dalam KLB PSSI akan menentukan Ketua Umum, Wakil Ketua Umum dan Anggota Exco PSSI periode 2023-2027.

Nasib calon-calon yang maju pada KLB nanti ada di tangan 87 voters atau pemegang suara. Apabila salah satu calon mendapatkan  44 suara pada KLB, itu sudah dipastikan menang.

Dalam pertarungan kursi nomor wahid PSSI, La Nyalla bakal bersaing dengan Erick Thohir, Doni Setiabudi, Fary Djemy Francis dan Arif Putra Wicaksono.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas