Timnas U-20 Indonesia ke Uzbekistan Hadapi Piala Asia U-20, Ronaldo dan Hugo Belum Menjanjikan
Tampil underperform di Timnas U-20 Indonesia, Ronaldo Kwateh dan Hugo Samir belum dapat kepercayaan Shin Tae-yong di Piala Asia U-20
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia, Hugo Samir (kiri) terjatuh saat berebut bola dengan pesepak bola New Zealand dalam laga uji coba Internasional U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/2/2023) malam. Indonesia harus mengakui keunggulan tim New Zealand setelah kalah 1-2 pada pertandingan tersebut. TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Ronaldo telat bergabung karena baru saja menjalani trial bersama klub kasta kedua Turki, Bodrumspor FC.
Adapun Hugo Samir terlihat belum menyatu dengan gaya permainan timnas U-20 Indonesia.
Maklum, ini untuk pertama kalinya anak kandung Jacksen F Tiago itu dipanggil Shin Tae-yong.
Meski begitu, Hugo Samir selalu diberikan kepercayaan bermain oleh Shin Tae-yong dalam turnamen mini.
Hanya, Shin Tae-yong punya pandangan lain terhadap pemain akademi Persis Solo itu.
"Untuk Ronaldo, tadi diganti karena kondisinya kurang baik."
"Dan untuk Hugo Samir, dia memang belum beradaptasi dengan tim," ucap Shin Tae-yong.
BERITA REKOMENDASI
(Mochamad Hary Prasetya/BolaSport)