Peluang Leo Messi Kembali ke Barcelona, Barca Adalah Rumah Messi dan Pintu Terbuka, Begini Kata Xavi
Barcelona masih punya peluang untuk diperkuat lagi oleh Lionel Messi yang saat ini bermain di PSG. Hal itu disampaikan oleh pelatih Barcelona, Xavi.
Penulis: Muhammad Barir
TRIBUNNEWS.COM- Barcelona masih punya peluang untuk diperkuat lagi oleh Lionel Messi yang saat ini bermain di PSG.
Hal itu disampaikan oleh pelatih Barcelona, Xavi Hernandez saat jumpa pers laga melawan Manchester United di Liga Eropa.
Ditanya soal peluang Messi kembali ke Barcelona, Xavi Hernandez menjelaskan hal itu adalah sebuah kemungkinan.
"Leo #Messi? Barca adalah rumahnya dan pintunya selalu terbuka. Dia adalah seorang teman dan kami berada dalam kontak permanen. Itu juga akan tergantung pada apa yang ingin dia lakukan dengan masa depannya. Dan apa yang cocok untuk klub juga. Ini rumahnya: tidak diragukan lagi," kata Xavi Hernandez.
Messi sempat ke Barcelona awal pekan ini. Kata Xavi, Messi merasa Barcelona adalah rumahnya.
"Dia tahu bahwa ini adalah rumahnya dan pintunya terbuka. Dia adalah seorang teman dan kami selalu berhubungan. Apakah dia akan kembali? Itu akan tergantung padanya," katanya.
"Leo akan selalu fit, dia adalah pesepakbola terbaik di dunia," kata Xavi.
Pada awal pekan lalu, Lionel Messi tak bisa menahan diri untuk segera kembali ke Barcelona.
Dia langsung berangkat menuju Barcelona setelah pertandingan PSG melawan Lille di Liga Prancis.
Messi mencetak gol kemenangan PSG pada laga melawan LOSC yang berakhir dengan skor 4-3 di Stadion Parc des Princes, Minggu (19/2/2023).
Tak lama setelah laga itu, Messi, istri, dan anaknya segera berkemas untuk meninggalkan Paris menuju Barcelona.
Saat tiba di Barcelona, Messi tampak menggendong anaknya, sedangkan Antonella berjalan di depannya.
Kedatangan Messi di Barcelona tentu saja menimbulkan kecurigaan para wartawan.
Video kedatangannya di Barcelona pun viral.