Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Eden Hazard Akui Keretakan Hubungan dengan Carlo Ancelotti di Real Madrid: Kami Saling Cuek

Penyerang Real Madrid, Eden Hazard baru-baru ini akui adanya keretakan hubungan dengan sang pelatih, Carlo Ancelotti.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Eden Hazard Akui Keretakan Hubungan dengan Carlo Ancelotti di Real Madrid: Kami Saling Cuek
ANDY BUCHANAN / AFP
Penyerang Real Madrid, Eden Hazard baru-baru ini akui adanya keretakan hubungan dengan sang pelatih, Carlo Ancelotti. Pelatih Real Madrid asal Italia Carlo Ancelotti (kiri) mengucapkan selamat kepada pemain depan Real Madrid Belgia Eden Hazard pada akhir pertandingan sepak bola Grup F Liga Champions antara Celtic dan Real Madrid, di stadion Celtic Park, di Glasgow, pada 6 September 2022. Real Madrid menang 3 - 0 melawan Celtic. 

"Saya harus menghormati orang seperti Ancelotti. Untuk apa yang dia wakili untuk sepak bola, dan untuk apa yang telah dia lakukan dalam kariernya," sambungnya.

Meski begitu Eden Hazard mengaku ingin bertahan di Real Madrid.

Ia juga belum memiliki rencana untuk pindah ke tim lain pada bursa transfer musim panas mendatang.

Kini kontrak Hazard bersama Los Blancos tersisa satu tahun lagi.

"Saya ingin bertahan, saya selalu bilang itu. Saya berharap bisa bermain dan menunjukkan bahwa saya masih bisa melakukannya," kata Hazard.

"Orang-orang memiliki keraguan itu wajar, namun bagi saya, saya masih di sini tahun depan."

"Anda tidak pernah tahu, tapi transfer tidak ada dalam rencana saya."

Berita Rekomendasi

Keinginan Eden Hazard itu justru berbanding terbalik dengan rencana klub.

Kini Real Madrid nampaknya berencana menjual Eden Hazard pada bursa transfer musim panas nanti.

Bahkan, jika tak ada klub yang meminang Hazard, ada potensi sang pemain akan dilepas secara gratis.

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atlético Madrid
18
12
5
1
33
12
21
41
2
Real Madrid
18
12
4
2
41
18
23
40
3
Barcelona
19
12
2
5
51
22
29
38
4
Athletic Club
19
10
6
3
29
17
12
36
5
Villarreal
18
8
6
4
34
30
4
30
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas