Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Polemik Penolakan Timnas Israel di Piala Dunia U20, MUI Tak Gegabah, Erick Thohir Pilih Urus Timnas

Polemik penolakan timnas Israel mentas di Piala Dunia U-20 di Indonesia, MUI tak akan gegabah, Erick Thohir pilih urus penyelenggaraan event

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Polemik Penolakan Timnas Israel di Piala Dunia U20, MUI Tak Gegabah, Erick Thohir Pilih Urus Timnas
Tangkap Layar Situs Resmi PSSI pssi.org
Polemik penolakan timnas Israel mentas di Piala Dunia U-20 di Indonesia, MUI tak akan gegabah, Erick Thohir pilih urus penyelenggaraan event 

Hampir senada dengan MTZ, MUI juga menyatakan jika menampilkan Timnas Israel akan jadi permasalahan bagi masyarakat Indonesia.

Baca juga: Polemik Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023, Kemenpora Pastikan Tak Sangkut Pautkan dengan Politik

MUI juga sempat mengingatkan soal pemerintah dan negara Indonesia yang berkomitmen kuat untuk tidak membuka hubungan diplomatik dengan Israel selama persoalan penjajahan Palestina belum selesai.

Akan tetapi Wakil Ketua Umum MUI, KH Dr Marsudi Syuhud, mengungkapkan pihaknya saat ini tidak mau terburu-buru mengambil sikap.

“Kita ingin mendengar terlebih dahulu penjelasan dari Menteri Luar Negeri (Retno Marsudi) seperti apa,” ujarnya, Senin (13/3/2023).

“Kita ingin tahu aturan penyelenggaraannya seperti apa dan persiapannya bagaimana,” sambungnya.

Anggota Komisi I DPR RI, Effendi Simbolon menilai pemerintah akan sulit mencegah timnas Israel untuk tak datang ke Indonesia.

Diketahui, Indonesia dan Israel tak memiliki hubungan diplomatik.

BERITA TERKAIT

Namun, apakah hal itu berlaku di olahraga, khususnya sepak bola?

"Ya sulit ya. Kita bukan penyelenggara. Kita bukan FIFA. Kita ikut seturut FIFA. Ikut statuta FIFA," kata Effendi Simbolon di Kompleks Parlemen Senayan, Kamis (30/6/2022).

Effendi Simbolon mengatakan jika Indonesia menolak Israel, justru Indonesia yang bakal gugur.

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir tak bisa ikut campur urusan diplomatik.

Erick menegaskan mereka hanya akan mengurusi persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 baik venue maupun Timnas Indonesia.

“Kan kemarin sudah disampaikan beberapa sekali Tupoksi daripada PSSI  ini mempersiapkan Tim Nasional. Betul? Kan ada tuh jobdesknya. Mempersiapkan secara teknis daripada penyelenggaraan,” kata Erick di SUGBK, Senayan, Jakarta, Senin (13/3/2023).

“Tentu domain daripada politik luar negeri Indonesia ada di Kemenlu. Itu sudah ada putusannya. Sudah ada rapatnya. Jadi kita harus bagi-bagi tugas dan tentu kembali kita fokus yang ada dulu hari ini,” jelasnya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas