Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kiat Bagi Leeds United untuk Menaklukkan Liverpool Menurut David Seaman, Serang Sejak Menit Pertama

David Seaman punya kiat untuk menaklukkan Liverpool. Menurutnya, pasukan The White tak boleh leha-leha, langsung menyerang sejak menit pertama.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Kiat Bagi Leeds United untuk Menaklukkan Liverpool Menurut David Seaman, Serang Sejak Menit Pertama
Trevor Collens / AFP
Pemain Leeds Rodrigo Moreno (tengah) diberi selamat oleh rekan setimnya setelah mencetak gol penalti dalam pertandingan persahabatan antara Leeds United dan Crystal Palace di Optus Stadium di Perth pada 22 Juli 2022. 

TRIBUNNEWS.COM- Mantan Kiper Arsenal, David Seaman punya kiat yang bisa berguna bagi Leeds United untuk bisa menaklukkan Liverpool lagi.

Menurutnya, pasukan The White tak boleh leha-leha, dan harus langsung menyerang The Reds Liverpool sejak menit pertama.

Leeds jadi satu-satunya tim yang mengalahkan Liverpool di Anfield musim ini. Mereka coba memburu kemenangan ganda pertama atas The Reds sejak tahun 2001.

"Ini di Elland Road, kan? Itu memberi kita sedikit kesempatan. Itulah masalahnya dengan Leeds, satu menit kami berada di urutan ke-14 dan kami tersingkir, selanjutnya kami kembali ke dalamnya," kata Seaman di podcast Seaman Says awal pekan ini.

“Masalahnya dengan Liverpool adalah Anda tidak pernah tahu apa yang akan Anda dapatkan. Saya pikir saat ini, setiap tim yang bermain melawan Liverpool merasa memiliki peluang," katanya.

"Saya pikir, Leeds harus mengambil kesempatan ini. Kita harus menyerang sejak awal, ketimbang hanya pasif menunggu,

terutama di depan penggemar mereka sendiri. Elland Road tidak akan menerima itu (main defensif, Red) sama sekali," kata Seaman.

Berita Rekomendasi

Firmino Jadi Harapan Liverpool

Liverpool akan bermain tanpa beban saat melawan tim yang sedang berjuang dari ancaman degradasi, Leeds United dalam pekan ke-31 Liga Primer Inggris di Stadion Elland Road, Selasa (18/4) dini hari.

The Reds Liverpool bertandang ke Yorkshire setelah menjalani lima laga tanpa kemenangan di semua kompetisi (2 seri, 3 kalah).

Sebuah rekor yang membuat pasukan Liverpool asuhan Juergen Klopp memulai akhir pekan dengan terpaut 12 poin dari empat besar.

Setelah didera tiga kekalahan beruntun, Liverpool mulai sedikit menggeliat saat imbang 0-0 kontra Chelsea, dan 2-2 kontra Arsenal.

Melawan The Gunners pada laga terakhir di Anfield (9/4), mereka sempat tertinggal 0-2, sebelum Mohamed Salah, dan Roberto Firmino mencetak gol penyelamat untuk hasil imbang 2-2.

Klopp menyadari, dia harus melakukan perubahan untuk kembali ke performa terbaik. Dan, katanya, yang pertama harus dilakukan adalah membuat para pemain bisa bermain lepas, tanpa beban.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas