Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sepak Bola Italia Bangkit, Pertama Kalinya 5 Tim Negeri Pizza Lolos ke Semifinal Kompetisi Eropa

Ada lima tim Italia yang lolos ke semifinal kompetisi Eropa musim ini. Ini adalah satu rekor tersendiri karena sebelumnya belum pernah terjadi.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Sepak Bola Italia Bangkit, Pertama Kalinya 5 Tim Negeri Pizza Lolos ke Semifinal Kompetisi Eropa
Filippo MONTEFORTE / AFP
Penyerang AS Roma asal Argentina Paulo Dybala (kiri) merayakan golnya pada pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Eropa UEFA antara AS Roma dan Feyenoord Rotterdam pada 20 April 2023 di stadion Olimpiade di Roma. Filippo MONTEFORTE / AFP 

Sayang, langkahnya di Liga Champions hanya sampai di babak perempat dinal setelah terhenti oleh sesama wakil Italia yang tak lain adalah AC Milan.

Sudah dipastikan satu tempat di artai final Liga Champions akan diisi oleh tim wakil Italia setelah terjadi derby Milan di babak semifinal.

Untuk pertama kalinya dalam sejarah, AC Milan dan Inter akan bertemu dalam 5 pertandingan di musim yang sama.

Sementara di Liga Eropa, laga final All Italia juga berpeluang tercipta. Di semifinal Juventus akan bertemu dengan Sevilla sedangkan AS Roma bertemu Bayern Leverkusen.

Juventus kini telah mencapai 22 kali semifinal kompetisi Major UEFA, lebih banyak dari tim Italia mana pun.

Hanya Real Madrid (37), FC Bayern Munchen (28), dan Barcelona (26) yang mencapai babak Major UEFA ini lebih banyak daripada Bianconeri.

Baca juga: Dobel Kebahagiaan Allegri, Juventus Lolos Semifinal Liga Eropa dan Dapat 15 Poin Lagi di Liga Italia

Sedangkan Roma, mereka termasuk tim yang paling banyak mencapai semifinal di kompetisi UEFA Eropa dari 2017/18 hingga saat ini (enam musim terakhir).

Berita Rekomendasi

Dari enam musim terakhir, Serigala Ibu Kota telah mencapai babak semifinal sebanyak empat kali.

Adapun untuk Fiorentina yang kini mentas di Liga Konferensi Eropa, mereka telah mencapai semifinal Eropa UEFA kedelapan kalinya.

Terakhir kali mereka mencapai langkah itu pada 2014/2015. Sayang mereka gagal ke final setelah dikandaskan si Raja Liga Eropa Sevilla.

Di babak semifinal Liga Konferensi Eropa nanti, Fiorentina bakal bertemu dengan tim wakil Swiss FC Basel.

Menarik untuk ditunggu, apakah tim-tim Italia nantinya akan keluar menjadi juara di kompetisi Eropa musim ini.

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas