Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Semifinal Coppa Italia Inter Milan vs Juventus Hari Ini

Pantau hasil pertandingan semifinal Coppa Italia leg kedua antara Inter Milan vs Juventus di artikel ini, kick-off jam 02.00 WIB live di TVRI.

Penulis: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Semifinal Coppa Italia Inter Milan vs Juventus Hari Ini
Marco BERTORELLO / AFP
Pemain depan Inter Milan Romelu Lukaku menerima kartu merah saat pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Coppa Italia melawan Inter Milan pada 4 April 2023 di "Stadion Allianz" di Turin. 

TRIBUNNEWS.COM - Update hasil pertandingan Inter Milan vs Juventus di Giuseppe Meazza Stadium berkesudahan dengan skor 1-0, Kamis (27/4/2023) dini hari WIB.

Hasil manis diperoleh Inter Milan sekaligus memastikan langkah mereka melaju ke partai final Coppa Italia musim 2022/2023.

Gol kemenangan Inter Milan atas Juventus dilesakkan oleh Federico Dimarco pada menit ke-15.

Inter Milan berhak melenggang maju ke final Coppa Italia dengan agregat akhir 2-1, setelah sebelumnya pada leg pertama yang berlangsung di Turin, menahan imbang Juventus 1-1.

Pada laga final nanti, Inter Milan tinggal menunggu pemenang di laga semifinal lain antara Fiorentina vs Cremonese, Jumat (28/4/2023) pukul 02.00 WIB.

Fiorentina lebih diunggulkan karena mengantongi kemenangan 2-0 pada leg pertama.

Baca juga: Live Streaming Inter Milan vs Juventus di Coppa Italia: Tayang Jam 02.00 WIB, Tonton Gratis di TVRI

Misi Balas Dendam Allegri

Berita Rekomendasi

Laga Inter Milan vs Juventus ini akan menjadi pertemuan keempat antara kedua klub musim ini. Di tiga pertemuan sebelumnya pasukan Massimiliano Allegri berhasil meraih dua kemenangan.

Di leg pertama lalu, Juventus juga hampir mencapai kemenangan sebelum kemudian digagalkan oleh Romelu Lukaku melalui eksekusi penalti dan mengubah skor menjadi imbang 1-1.

Meski begitu, di pertemuan sebelumnya Inter Milan lah yang sejatinya lebih dominan, menguasai 62% penguasaan bola.

Di leg kedua ini, Allegri mengusung misi balas dendam. Ia ingin skuadnya bermain habis-habisan demi gelar Coppa Italia.

“Kami harus mempersiapkan diri dengan ketenangan dan hasrat balas dendam untuk mencapai tujuan penting seperti final Coppa Italia," kata Allegri, dikutip dari Football Italia.

Penyerang Inter Milan Romelu Lukaku (Tengah) merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Piala Italia antara Juventus dan Inter Milan pada 4 April 2023 di
Penyerang Inter Milan Romelu Lukaku (Tengah) merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Piala Italia antara Juventus dan Inter Milan pada 4 April 2023 di "Stadion Allianz" di Turin. Marco BERTORELLO / AFP (MARCO BERTORELLO / AFP)

Baca juga: Buntut Tindakan Rasis Kepada Romelu Lukaku, Ratusan Tifosi Juventus Kena Getahnya

Allegri memiliki catatan bagus saat melawan Inter Milan. Pelatih 55 tahun ini membuat 12 kemenangan melawan Inter dalam karier manajerialnya.

Namun demikian, catatan bagus itu bukan menjadi jaminan Juve akan menang mudah. Performa Juventus yang tidak konsisten adalah alasannya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas