Profil Jonathan Khemdee, Bek Timnas U22 Thailand yang Tertangkap Kamera Buang Medali SEA Games 2023
Profil bek Timnas U22 Thailand, Jonathan Khemdee, yang tertangkap kamera membuang medali perak SEA Games 2023.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
Instagram @jkhemdee17/ TikTok @greenmatchaa24
Kolase Jonathan Khemdee lempar medali perak dianggap tak menghargai tuan rumah. Profil bek Timnas U22 Thailand, Jonathan Khemdee, yang tertangkap kamera membuang medali perak SEA Games 2023.
Umur: 21 tahun
Kewarganegaraan: Thailand
Tinggi: 1,90 m
Posisi: Bek tengah
Akun Instagram: @jkhemdee17
Karier Klub
Dikutip dari transfermarkt.com, Khemdee memulai karier sepak bola profesionalnya bersama salah satu klub terkenal Denmark, Odense.
BERITA REKOMENDASI
Ia menjalani debut profesional bersama Odense senior pada Juli 2021.
Sebelumnya, Khemdee merupakan debutan dari tim Odense U19.
Bersama Odense, ia menjalani masa kontrak selama dua musim.
Lalu pada Juli 2022, Khemdee dipinjamkan ke klub Denmark lainnya, yakni Naestved BK.
Namun, masa peminjamannya habis tepat pada Januari 2023 lalu.
Seusai melalang buana di liga Denmark, ia pun memutuskan untuk pulang ke tanah kelahirannya.
Pulang ke Thailand, Khemdee lalu bergabung dengan Ratchaburi FC sampai dengan saat ini.