Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Garuda Hadapi Albiceleste, Laga yang Sudah Dilobi Erick Thohir Sejak Kongres FIFA di Rwanda

Timnas Argentina melawan Indonesia bukan semata isapan jempol belaka, tapi akan segera menjadi kenyataan. Ada peran Erick Thohir dalam rencana ini.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Garuda Hadapi Albiceleste, Laga yang Sudah Dilobi Erick Thohir Sejak Kongres FIFA di Rwanda
Twitter/Timnas Argentina
INDONESIA VS ARGENTINA- Rencana laga uji coba antara Timnas Indonesia melawan Argentina menemui titik terang. Federasi sepak bola Argentina telah mengumumkan rencana uji coba itu resmi akan digelar pada tanggal 19 Juni 2023 bertempat di Jakarta. 

Pertandingan itu akan digelar sebelum mereka menjalani laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada.

La Albiceleste akan berkeliling Asia. Mereka akan menghadapi Australia di China dan kemudian mengunjungi Indonesia.

Tim yang dilatih Lionel Scaloni akan akan menghadapi tim Australia, lawan yang mereka singkirkan di babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 pada 15 Juni di Beijing, China.

Kemudian, juara dunia akan bertemu Indonesia pada 19 Juni di Jakarta.

Kedua pertandingan persahabatan ini akan menjadi yang terakhir bagi Timnas Argentina sebelum dimulainya Kualifikasi Amerika Selatan untuk Piala Dunia berikutnya.

Sebelum laga melawan Indonesia, Messi dan Argentina akan bermain melawan Australia di pertandingan persahabatan yang digelar di China.

Lionel Messi akan memimpin juara dunia Argentina dalam pertandingan persahabatan melawan Australia di Beijing, kata timnas negara tersebut pada Senin, diikuti pertandingan lainnya di Indonesia.

Berita Rekomendasi

Bentrokan pada 15 Juni di ibukota Cina adalah pertandingan ulang pertemuan Argentina dan Australia di babak 16 besar Piala Dunia Qatar.

Messi mencetak gol dalam kemenangan 2-1 untuk Argentina dan mereka kemudian memenangkan Piala Dunia.

"Pada 15 Juni, Lionel Messi akan memimpin tim nasional Argentina dalam pertandingan persahabatan melawan Australia di Beijing," kata kedutaan negara Argentina di situs media sosial, Weibo yang mirip Twitter dikutip dari AFP.

Secara terpisah, timnas Argentina juga mengumumkan pertandingan persahabatan lainnya, melawan Indonesia di Jakarta pada 19 Juni, sebagai bagian dari "Asia Tour" musim panas.

Kepala eksekutif Football Australia James Johnson mengatakan bermain di China akan semakin meningkatkan hubungan antara kedua negara setelah hubungan yang bermasalah selama bertahun-tahun.

"Sepak bola benar-benar permainan global dan Australia diundang untuk memainkan pertandingan ini di China, dan melawan lawan nomor satu dunia, kami berharap ini akan membuka peluang lebih lanjut bagi kedua negara kita untuk bekerja sama baik di dalam maupun di luar lapangan sepak bola," kata Johnson.

"Sudah 15 tahun sejak tim nasional pria senior kami bermain di China dan kami sangat bersemangat untuk kembali menghadapi Argentina di Stadion Buruh yang baru direnovasi di Beijing," tambahnya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas