Jadwal Kualifikasi EURO 2024: Waktunya Ronaldo Panen Gol, Inggris dan Prancis Main 17 Juni 2023
jadwal Kualifikasi EURO 2024, Ronaldo dan Portugal lawan Bosnia & Herzegovina Minggu (18/6/2023). Inggris dan Prancis main Sabtu (17/6/2023)
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Kualifikasi EURO 2024 kembali dimulai dan kini menginjak Matchday 3 alias Pekan 3 perhelatan.
Jadwal kualifikasi grup EURO 2024 Matchday 3 berlangsung 16-18 Juni 2023 dan berlanjut Matchday 4 19-21 Juni 2023.
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo kembali tampil memimpin Selecao das Quinas demi hasil baik dan lolos mentas EURO 2024.
Bintang Al Nassr ini dijadwalkan bertanding membela Portugal lawan Bosnia dan Herzegovina pada penutup Matchday 3, Minggu (18/6/2023).
Tim besar lainnya, yakni Prancis dijadwalkan akan menjamu Gibraltar pada Sabtu (17/6/2023), sama dengan Inggris di hari yang sama menantang Malta.
Adapun laga kualifikasi grup EURO 2024 telah berlangsung sejak Maret.
Terdapat 53 tim terbagi dalam sepuluh grup (A-J), masing-masing lima tim dalam satu grup.
Khusus tiga grup terakhir yakni H-I-J, berisi enam tim, termasuk tim Cristiano Ronaldo cs yang menghuni grup J.
Baca juga: Susul Ronaldo & Benzema, Legenda Liverpool Dikabarkan Terima Pinangan Klub Liga Arab Saudi
Total terdapat 10 pekan pertandingan penyisihan grup untuk kualifikasi EURO 2024, yakni di bulan Maret, Juni, September hingga November.
Sementara, pertandingan EURO 2024 akan berlangsung pada Juni 2024, agenda final sudah dipastikan pada 14 Juli 2024.
Berikut jadwal lengkap pertandingan grup kualifikasi EURO 2023:
Kualifikasi Grup:
23-25/03/2023 Pekan 1
26-28/03/2023 Pekan 2
16-17/06/2023 Pekan 3
19-20/06/2023 Pekan 4
07-09/09/2023 Pekan 5
10- 12/09/2023 Pekan 6
12-14/10/2023 Pekan 7
15-17/10/2023 Pekan 8
16-18/11/2023 Pekan 9
19-21/11/2023 Pekan 10
Pertandingan Play-off