Alasan Laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Portugal Sulit Terwujud: Sama-sama Sibuk
Timnas Indonesia dan Portugal punya jadwal padat tahun 2023 dan 2024, kualifikasi Piala Dunia 2026, Piala Asia 2024, dan kualifikasi Euro 2024 Eropa.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Kabar mengenai laga Timnas Indonesia vs Portugal pada FIFA Matchday tengah diperbincangkan belakangan ini.
Setelah sukses mendatangkan Argentina, Timnas Indonesia berencana akan kembali mendatangkan tim berlabel dunia pada FIFA Matchday yang akan datang.
Salah satunya adalah Negara Cristiano Ronaldo, Portugal.
Kabar tersebut mencuat setelah Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali mengaku telah menjalin komunikasi dengan Portugal.
Baca juga: Media Malaysia Soroti Rencana Ujicoba Timnas Indonesia vs Portugal: Messi Gagal Kini Coba Ronaldo
Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) tersebut mengaku telah berkomunikasi dengan Duta Besar Indonesia untuk Portugal demi dapat mendatangkan Cristiano Ronaldo cs ke Tanah Air.
"Dalam setahun itu, kami dapat delapan kali FIFA Matchday dan minimal satu dari delapan itu Pak Erick akan mengisi levelnya seperti (timnas) Argentina," kata Waketum PSSI, Zainudin Amali dalam wawancara eksklusif dengan Tribunnews.
"Kami ada keinginan mendatangkan Portugal, kami sudah komunikasi dengan duta besar Indonesia di sana."
Tentunya jika bicara soal Portugal, tentu kita akan mengingat sosok megabintang Cristiano Ronaldo.
PSSI pun menaruh harap bisa melihat Ronaldo menghadapi Garuda.
"Cuma jangan sampai (Cristiano) Ronaldo (kapten timnas Portugal) sudah pensiun (baru tanding melawan timnas Indonesia)," ujar Zainudin Amali.
Namun kini nampaknya pertandingan Timnas Indonesia vs Portugal bakal sulit terwujud, setidaknya dalam waktu dekat.
Jika menilik agenda dari keduanya, baik Timnas Indonesia maupun Portugal sama-sama sedang sibuk.
Sehingga pertandingan ini bisa saja urung terwujud setidaknya dalam waktu dekat.
Jika melihat pada kalender FIFA Matchday di tahun 2023 ini, agenda uji coba Internasional itu hanya tersisa pada 4-12 September 2023, 9-17 Oktober 2023, dan 13-21 November 2023.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.