Bursa Transfer Persija: Oliver Bias Otw, Bek Timnas Malaysia Bisa Belok ke Dewa United
Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, sudah memberikan bocoran terkait dua pemain asing yang akan datang.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Muncul dua nama yang dirumorkan ke Persija yakni bek timnas Malaysia Junior Eldstal dan winger Filipina Oliver Bias.
Jurnalis asal Malaysia, Fadhirul Suhaimi sempat mencuit bila salah satu bek timnas Malaysia diminati klub asal Indonesia, hal yang dipahami sebagai ketertarikan Persija merekrut Junior Eldstal.
Meski demikian, bisa saja klub lain yang meminati Eldstal karena Dewa United pun belum memiliki pemain asing slot ASEAN.
Kemudian nama Oliver Bias muncul sebagaimana juga dari twitter.
Akun @LuisJamiltan yang seringkali mengamati sepak bola Filipina mencuit Oliver Bias tengah menuju Persija Jakarta.
Oliver Bias merupakan winger kanan berusia 22 tahun, berpaspor Filipina dan keturunan Jerman.
Ia merupakan produk akademi RB Leipzig sebelum melanglang buana ke Liga Slovenia, Liga Thailand hingga kini berkarier bersama ADT di Filipina.
Oliver Bias juga memiliki 11 caps bersama timnas Filipina senior.
Kabar tersebut sudah mendapatkan jawaban dari sang pemain.
Eks pemain Timnas U-17 Jerman tersebut bicara kepada dua media asal Jerman, RB Live dan MDR.
MDR menuliskan bahwa sang pemain sudah mendapatkan tawaran untuk tampil di Liga 1 Indonesia.
"Bagaimana hal-hal akan berlanjut untuknya di musim panas masih terbuka. Kembali ke Eropa bukanlah (belum) pilihan," tulis MDR.
"Untuk saat ini, dia ingin tinggal di Asia Tenggara. Penawaran dari Indonesia dikatakan tersedia," lanjutnya.
RB Live juga menuliskan hal serupa untuk kabar terakhir Oliver Bias.
"Ke depannya, Bias bisa terus berburu gol di Indonesia. Penawaran, tulis MDR, tampaknya harus tersedia untuknya," tulis RB Live.
"Kembali ke Eropa tidak mungkin untuk saat ini," tutupnya.
Mungkinkah Bias dan Eldstal adalah dua pemain asing anyar Persija Jakarta yang dimaksud? Patut ditunggu.
(Bagas Reza Murti/BolaSport)