Terpantau Talent Scouting, Marselino Ferdinan Dinilai Lebih Rendah dari Bintang Timnas Malaysia
Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dikabarkan mempunyai nilai lebih rendah dari pada bintang Timnas Malaysia, Arif Aiman.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dikabarkan mempunyai nilai lebih rendah dari pada bintang Timnas Malaysia, Arif Aiman.
Kabar tersebut mencuat dari talent scouting atau pemandu bakat asal Eropa melalui laman Twitter, @EKscouting.
Meski dieluh-eluhkan memiliki gaya permainan seperti pemain Tottenham Hotspur, James Maddison, nyatanya Marselino Ferdinan diberikan nilai lebih rendah ketimbang Arif Aiman.
Namun, pemain yang kini membela klub KMSK Deinze Marselino Ferdinan dipuji sebagai talenta yang menjanjikan dari Indonesia.
Dalam unggahakan Twitter tersebut, Marselino diberikan rating hanya 7,2/10.
Sedangkan jumlah rating dari bintang Timnas Malaysia, Arif Aiman mendapat 8,3/10.
Baca juga: Kabar Gembira, Marselino Ferdinan Masuk ke Daftar Skuad Training Camp KMSK Deinze
Nama Arif Aiman semakin naik daun kala ikut menyumbang lima gol dalam kemenangan Malaysia atas Kepulauan Solomon dan Papua Nugini di FIFA Matchday Juni 2023 lalu.
Selain tampil impresif di timnas, Arif Aiman juga tampil memukau di klubnya Johor Darul Takzim (JDT).
Diketahui, Arif juga berhasil mencetak hat-trick untuk JDT pada saat melawan Selangor dengan skor 4-0 di semifinal Piala FA Malaysia, 26 Juni 2023.
Dengan hasil tersebut, Arif yang satu rekan dengan Jordi Amat akan melakoni laga partai final Piala FA Malaysia kontra Kuala Lumpur FA pada tanggal 22 Juli 2023.
Sementara pada musim 2023/24 bersama JDT, Arif Aiman berhasil menyumbang 10 gol dan 11 assist dari 19 laga.
Bahkan gaya permainan dari Arif Aiman dieluh-eluhkan oleh pemandu bakat Eropa, EKscouting seperti penggawa Real Madrid, Rodyrgo Goes.
Jika menilik harga transfer, Arif Aiman merupakan pemain termahal kedua di Malaysia dengan menorehkan angka sebesar 450,000 euro (Rp 7,6 miliar).
Bahkan direktur Action Football Asia Effendi Jagan Abdullah memprediksi bahwa harga pasar dari Arif Aiman Hadapi akan naik tiga kali lipat dalam lima tahun kedepan, dikutip dari media Malaysia, New Straits Times (NST) pada Sabtu 15 Juli 2023
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.